Penulis / NIM
FEBRIYANTI OINTU / 632410046
Program Studi
S1 - TEKNOLOGI HASIL PERIKANAN
Pembimbing 1 / NIDN
ASRI SILVANA NAIU, S.Pi, M.Si / 0017087005
Pembimbing 2 / NIDN
LUKMAN MILE, S.Pi, M.Si / 0004128206
Abstrak
ABSTRAK
Febriyanti Ointu. 2016. Karakteristik Mutu Organoleptik dan Kimia Stik Ikan Layang (decapterus sp.) Dengan Bahan Dasar Tepung Ubi Jalar Putih (Ipomea batatas L) Pembimbing I Asri Silvana Naiu, S.Pi, M.Si. Pembimbing II Lukman Mile, S.Pi, M.Si.
Tujuan dari penelitian adalah mengetahui pengaruh penambahan lumatan daging ikan layang (Decapterus sp.) terhadap karakteristik mutu organoleptik dan kimia stik ikan layang berbahan dasar tepung ubi jalar putih (Ipomea batatas L). Penelitian ini dilakukan pada dua tahap yaitu penelitian pendahuluan dan penelitian utama. Penelitian pendahuluan bertujuan untuk menentukan konsentrasi bahan baku ikan layang dan pembuatan tepung ubi jalar putih. Penelitian utama bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsentrasi lumatan daging ikan layang terhadap mutu organoleptik dan kimia. Perlakuan konsentrasi lumatan daging ikan layang yang dipakai adalah 5%, 10% dan 15%. Parameter yang di uji adalah karakteristik organoleptik melalui uji hedonik yaitu tekstur, rasa, warna, kenampakan dan aroma yang dianalisis dengan menggunakan Kruskall Walis. Data karakteristik kimia diperoleh dari percobaan menggunakan RAL dan dianalisis dengan ANOVA. Penentuan produk terpilih dilakukan dengan uji Bayes yang dilanjutkan dengan uji mutu hedonik pada produk stik ikan berbahan dasar ubi jalar (Ipomea batatas L) terpilih. Hasil menunjukkan bahwa penambahan daging ikan terhadap stik ikan berpengaruh nyata pada organoleptik kenampakan 6,20-7,40 dengan kriteria sangat suka, tekstur 6,96-7,84 dengan kriteria sangat suka. Namun tidak berpengaruh nyata terhadap aroma 7,00-7,36 dengan kriteria suka, rasa 7,00-7,56 dengan kriteria sangat suka, dan warna 7,08-7,16 dengan kriteria suka. Hasil uji mutu kimia menunjukan bahwa penambahan daging ikan layang berpengaruh terhadap kadar abu sebesar 1,83-2,03%, lemak 25,79-28,71%, protein 6,82-9,34% dan karbohidrat 59,11-64,88%. Namun tidak berpengaruh nyata terhadap kadar air 0,60-1,03%. Karakteristik mutu hedonik stik ikan layang berbahan dasar tepung ubi jalar putih terpilih memiliki nilai kenampakan 7,12 dengan kriteria utuh, rapi, bersih, warna kekuningan agak pucat. Aroma 7,40 dengan kriteria ikan dan tepung ubi jalar kurang. Rasa 8,40 dengan nilai kriteria ikan dan tepung ubi jalar kurang kuat. dan tekstur 8,32 dengan kriteria kering dan renyah.
Kata Kunci: Ikan Layang (Decapterus sp), Tepung Ubi Jalar (Ipomea batatas L), Organoleptik, Mutu Kimiawi, Stik Ikan.
Download berkas