SKRIPSI

Penulis / NIM
ZULFANDI KARIM / 632411090
Program Studi
S1 - TEKNOLOGI HASIL PERIKANAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. RIENY SULISTIJOWATI S, S.Pi,M.Si / 0009107103
Pembimbing 2 / NIDN
NIKMAWATISUSANTI YUSUF, S.IK, M.Si / 0008027702
Abstrak
ABSTRAK Zulfandi Karim. 2017. Aktivitas Antibakteri Ekstrak Flavonoid Buah Mangrove Sonneratia alba Terhadap Bakteri Vibrio alginolitycus. Skripsi. Jurusan Teknologi Hasil Perikanan. Fakultas Perikanan Dan Ilmu Kelautan. Universitas Negeri Gorontalo. Dibawah bimbingan Dr. Rieny Sulistijowati S, S.Pi, M.Si sebagai Pembimbing I dan Nikmawatisusanti Yusuf, S.IK, M.Si sebagai Pembimbing II. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antibakteri ekstrak flavonoid buah mangrove S.alba terhadap bakteri V.alginolitycus. Pengujian aktivitas antibakteri dilakukan dengan uji Konsentrasi Hambat Minimum (KHM) menggunakan metode dilusi cair, uji diameter zona hambat (DZH) menggunakan metode difusi agar. Penggunaan kontrol positif Chloramphenicol dan kontrol negatif aquadest sebagai parameter pembanding. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan dua kali ulangan. Perlakuan uji konsentrasi hambat minimum ekstrak flavonoid pada taraf 500, 250, 125 dan 62,5 ppm. Perlakuan konsentrasi flavonoid uji diameter zona hambat pada taraf 500, 375, dan 250 ppm. Data dianalisis menggunakan Anova dan uji lanjut (Duncan). Nilai hasil uji konsentrasi hambat minimum adalah pada konsentrasi 250 ppm yang ditunjukkan dengan tampak jernih pada suspensi inokulum V.alginolitycus. Hasil analisis uji lanjut (Duncan) bahwa ketiga perlakuan konsentrasi flavonoid mampu memberikan aktivitas penghambatan yang berbeda nyata terhadap V.alginolitycus yaitu antara konsentrasi 500, 375, dan 250 ppm dengan luas zona hambat sebesar (10,33 mm), (9,23 mm), dan (8,07 mm). Berdasarkan hasil penelitian, aktivitas penghambatan ekstrak flavonoid pada konsentrasi 500 ppm tergolong kuat, sehingga mempunyai potensi sebagai antibakteri V.alginolitycus yang merupakan salah satu bakteri penyebab penyakit ice-ice rumput laut Kappaphycus alvarezii Kata Kunci : Sonneratia alba, Flavonoid, Antibakteri, Vibrio alginolitycus
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011