SKRIPSI

Penulis / NIM
MASITA HAIR KAMAH / 633409001
Program Studi
S1 - MANAJEMEN SUMBER DAYA PERAIRAN
Pembimbing 1 / NIDN
FEMMY SAHAMI, S.Pi, M.Si / 0015037108
Pembimbing 2 / NIDN
SRI NURYATIN HAMZAH, S.Kel, M.Si / 0021048003
Abstrak
ABSTRAK Masita Hair Kamah. Kesesuaian Wisata Pantai Berpasir Pulau Saronde Kecamatan Ponelo Kepulauan, Kabupaten Gorontalo Utara. Dibimbing oleh Femy M. Sahami, S.Pi, M.Si dan Sri Nuryatin Hamzah,S.Kel, M.Si. Salah satu sektor parawisata yang memanfaatkan jasa lingkungan wilayah pesisir dan laut adalah keberadaan pantai sebagai objek destinasi wisata yang cukup banyak diminati wisatawan. Pulau Saronde merupakan salah satu objek wisata pantai berpasir yang ada di Kabupaten Gorontalo Utara. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan mengetahui kesesuaian wisata pantai berpasir di Pulau Saronde, Kecamatan Ponelo Kepulauan Kabupaten Gorontalo Utara, yang dilaksanakan pada Bulan April sampai Juli 2013. Metode yang digunakan adalah pembobotan dan skoring. Parameter yang diukur adalah kedalaman, tipe pantai, lebar pantai, material dasar perairan, kecepatan arus, kecerahan, biota berbahaya dan ketersediaan air tawar. Hasil analisis data berdasarkan tiap parameter disesuaiakan dengan matriks kesesuaian wisata pantai kemudian dihitung nilai Indeks Kesesuaian Wisata, selanjutnya membagi dalam tiga kategori kesesuaian yakni kelas sesuai (S1), cukup sesuai (S2), dan tidak sesuai (N). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kawasan Pulau Saronde termasuk dalam kategori sesuai (S1) untuk kegiatan wisata pantai berpasir, khususnya kegiatan wisata mandi dan renang, serta menikmati keindahan alam pantai. Kata Kunci : Pantai berpasir, Pulau Saronde, Kesesuaian Wisata
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011