Penulis / NIM
NUR'AIDA MADANG / 633410059
Program Studi
S1 - MANAJEMEN SUMBER DAYA PERAIRAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. AZIZ SALAM / 0002017210
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. ALFI SAHRI BARUADI, S.Pi, M.Si / 0022047404
Abstrak
PENGARUH PERBEDAAN UKURAN MATA PANCING TERHADAP HASIL TANGKAPAN PANCING TONDA DI DESA PASOKAN KECAMATAN WALEA BESAR KABUPATEN TOJO UNA-UNA PROVINSI SULAWASI TENGAH
Nuraida madang 1) Dr. Aziz Salam, ST, M. Agr 2) Dr. Alfi S.R Baruadi, S.Pi., Msi 3)
Email : ana_madang@gmail.com
Jurusan Manajemen Sumberdaya Perairan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Negeri Gorontalo
ABSTRAK
NURAIDA MADANG. Pengaruh Perbedaan Ukuran Mata Pancing Terhadap Hasil Tangkapan Pancing Tonda di Desa Pasokan Kecamatan Walea Besar Kabupaten Tojo Una-Una Provinsi Sulawesi Tengah. Skripsi. Jurusan Manajemen Sumberdaya Perairan. Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan. Universitas Negeri Gorontalo. Tahun 2015. Pembimbing I Dr. Aziz Salam, ST., M. Agr. dan Pembimbing II Dr. Alfi S. R. Baruadi, S. Pi., M.Si.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ukuran mata pancing yang efektif dalam memperoleh hasil tangkapan yang terbaik dalam pengoprasian alat tangkap pancing tonda di Desa Pasokan Kecamatan Walea Besar Kabupaten Tojo Una-Una Provinsi Sulawesi Tengah. Penelitian ini dilaksanakan dari bulan Januari sampai bulan Februari 2015. Penelitian ini mengunakan metode (experimental fishing) yaitu uji coba penangkapan ikan. Pengamatan dilakukan sebanyak 10 trip, setiap trip terdiri dari tiga stasiun dengan nomor mata pancing berbeda yaitu No 8. No. 10 dan No. 12. Hasil penelitian menunjukan bahwa semua hasil tangkapan yang didapatkan selama penelitian yaitu jenis ikan cakalang (Katsuwanus Pelamis). Secara deskriptif dapat dikatakan bahwa ukuran mata pancing No. 12 memberikan hasil tangkapan yang lebih besar dibandingkan dengan ukuran mata pancing No. 8 dan No 10. Hasil analisis uji BNT menunjukan bahwa perbandingan jumlah hasil tangkapan dari ukuran mata pancing No.8 dan No. 10, No. 8 dan No. 12, serta mata pancing No. 10 dan No. 12 berbeda nyata.
Kata kunci : Pancing Tonda, Ukuran Mata Pancing, Hasil Tangkapan
Download berkas