SKRIPSI

Penulis / NIM
MOHAMAD NIHE / 633412024
Program Studi
S1 - MANAJEMEN SUMBER DAYA PERAIRAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. AZIZ SALAM / 0002017210
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. ALFI SAHRI BARUADI, S.Pi, M.Si / 0022047404
Abstrak
ABSTRAK Mohamad Nihe. NIM: 633412024 "Alat Tangkap Panah Dan Efektivitasnya Terhadap Hasil Tangkapan Ikan Di Desa Bajo Kecamatan Tilamuta Kabupaten Boalemo Provinsi Gorontalo". Dibawah Bimbingan Oleh Bapak Dr. Aziz Salam, ST, M.Agr Sebagai Pembimbing Utama dan Anggota Pembimbing Dr. Alfi Sahri R. Baruadi, S.Pi. M.Si Penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran tentang alat tangkap panah dari aspek teknis dan pengoperasian maupun, dan efektivitas alat tangkap panah terhadap hasil tangkapan ikan di Desa Bajo Kecamatan Tilamuta Kabupaten Boalemo Provinsi Gorontalo. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Agustus samapai November 2016. Metode yang digunakan dalam Penelitian ini metode ikut aktif langsung dan studi pustaka dan analisis efektivitas. Berdasarkan hasil penelitian bahwa pengoperasian alat tangkap panah terbagi 3 yaitu panah untuk malam hari, panah untuk siang hari, panah khusus tenggiri, pengoperasian dilakukan pada malam hari dengan melihat ikan di sela-selah terumbu karang dari jarak 1-3 meter, sedangkan hasil efektifitas setiap hasil tangkap ikan ekor kuning (Caesio sp.) memiliki tingkat efektifitas (24.73 %), baronag (Siganus sp.) (0.52 %), biji nangka (Upeneus sp.) (14.57 %), kuwe (Gnatodon sp) (0.50 %), kakatua (Scarus sp.) (19.49 %), kakap merah (Lutjanus sp.) (3.95 %), ketamba (Lethrinus sp.) (9.57 %), butana garis (Acanthurus sp.) (16.35 %), kerapu macan (Epinephelus sp.) (0.10 %), kerapu tikus (Choromileptes sp.) (0.18 %), kerapu sunu (Plectropoma sp.) (1.29 %), kerapu batik (Epinephelus sp.) (8.77 %). Kata kunci : Efektivitasnya, Alat tangkap panah, Hasil tangkapan, Desa Bajo
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011