SKRIPSI

Penulis / NIM
FADLIA NUR / 703517028
Program Studi
S2 - PENDIDIKAN MATEMATIKA
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. EVI HULUKATI, M.Pd / 0030056009
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. ISMAIL DJAKARIA, M.Si. / 0024026403
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar matematika peserta didik yang dibelajarkan dengan model Accelerated Learning Cycle (ALC) berbantuan media pembelajaran ditinjau dari minat belajar.penelitian dilakukan di kelas VII MTs Negeri 1 Kab. Gorontalo semester ganjil tahun pelajaran 2019-2020. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu dengan menggunakan desain treatmen by level 2 x 2. Data hasil penelitian diperoleh dari tes hasil belajar matematika dan instrumen minat belajar. Data hasil penelitian selanjutnya dianalisis dalam dua bagian yakni analisis deskripsi dan analisis inferensial yang dilakukan dengan menggunakan analisis dua jalur (anava 2x2) untuk menguji hipotesis satu dan dua dan untuk pengujian hipotesis tiga dan empat digunakan uji lanjut yaitu uji Tuckey. Berdasarkan analisis data penelitian diperoleh data sebagai berikut: (1). Hasil belajar matematika yang dibelajarkan dengan model Accelerated Learning Cycle (ALC) berbantuan media pembelajaran lebih tinggi daripada hasil belajar matematika yang dibelajarkan dengan model pembelajaran langsung. (2) Terdapat pengaruh interaksi antara model pembelajaran berbantuan media pembelajaran dan minat belajar terhadap hasil belajar matematika. (3) Hasil belajar matematika yang dibelajarkan dengan model Accelerated Learning Cycle (ALC) berbantuan media pembelajaran lebih tinggi dari model pembelajaran langsung berbantuan media pembelajaran pada peserta didik yang memiliki minat belajar tinggi. (4) Hasil belajar matematika yang dibelajarkan dengan model Accelerated Learning Cycle (ALC) berbantuan media pembelajaran lebih rendah dari model pembelajaran langsung berbantuan media pembelajaran pada peserta didik yang memiliki minat belajar rendah.
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011