SKRIPSI

Penulis / NIM
YUNITA KAJIBA / 708518009
Program Studi
S2 - PENDIDIKAN BAHASA INDONESIA
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. MUSLIMIN, S.Pd, M.Pd / 0017087705
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. SITTI RACHMI MASIE, S.Pd, M.Pd / 0008048002
Abstrak
ABSTRAK YUNITA KAJIBA. 2018. Pengembangan Bahan Ajar Menulis Puisi Berbasis HOTS pada siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Tilamuta. Tesis, Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Program Pascasarjana, Universitas Negeri Gorontalo. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan bahan ajar menulis puisi berbasis HOTS pada peserta didik kelas VIII SMP Negeri 1 Tilamuta. Permasalahan yang dikaji yaitu (i) bagaimana kebutuhan bahan ajar menulis puisi berbasis HOTS pada peserta didik kelas VIII SMP Negeri 1 Tilamuta, (ii) bagaimana bahan ajar yang digunakan saat ini, (iii) bagaimana desain bahan ajar menulis puisi berbasis HOTS, (iv) bagaimana kelayakan bahan ajar menulis puisi berbasis HOTS, (v) bagaimana efektivitas bahan ajar menulis puisi berbasis HOTS. Pengembangan bahan ajar ini menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif dengan metode penelitian dan pengembangan (R&D) dengan model pengembangan oleh Tomlinson. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (i) Siswa membutuhkan bahan ajar untuk memfasilitasi pengetahuan konsep dan mengembangkan keterampilan menulis puisi yang baik (ii) bahan ajar menulis puisi berbasis HOTS sangat dibutuhkan karena sesuai dengan kebutuhan guru dan siswa (iii) hasil telaah/penilaian pakar terhadap bahan ajar adalah sangat baik artinya bahan ajar sangat layak digunakan didalam proses pembelajaran bahasa Indonesia (iv) penilaian siswa terhadap bahan ajar menulis puisi berbasis HOTS secara keseluruhan sangat baik artinya penerapan bahan ajar sangat layak digunakan, (v) uji efektivitas dengan uji Mann Whitney output ��Ã..."Test Statistics�� diketahui nilai Asymo.sig. (2-tailed) sebesar 0.000 < 0.05 maka dapat disimpulkan bahwa ��Ã..."bahan ajar menulis puisi berbasis HOTS efektif diterapkan, karena hasil belajar pada kelas Eksperimen lebih tinggi dibanding dengan hasil belajar kelas Kontrol. Kata Kunci: Pengembangan, Bahan Ajar, Menulis Puisi, HOTS.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011