SKRIPSI

Penulis / NIM
DWI NOVIANTI / 711521004
Program Studi
S2 - ADMINISTRASI PUBLIK
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. Drs. ZUCHRI ABDUSSAMAD, S.I.K., M.Si / 0016026604
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. H. SUKARMAN KAMULI, M.Si / 0006066707
Abstrak
DWI NOVIANTI. 2022. Implementasi Kebijakan Sistem Pengukuran Prestasi Kerja (Siransija) Di Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Gorontalo. Tesis Program Studi Administrasi Publik, Pascasarjana, Universitas Negeri Gorontalo, dibawah bimbingan Bapak Dr. Zuchri Abdussamad, S.I.K, M.Si dan Bapak Dr. Sukarman Kamuli, M.Si. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan: 1) Implementasi Kebijakan Sistem Pengukuran Prestasi Kerja (SIRANSIJA) di Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Gorontalo 2) Faktor yang menentukan keberhasilan Implementasi Kebijakan Sistem Pengukuran Prestasi Kerja (SIRANSIJA) di Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Gorontalo 3) Faktor Pendukung dan Penghambat Implementasi Kebijakan SIRANSIJA di Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Gorontalo. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Sumber data penelitian ini adalah data primer dan sekunder yang dikumpulkan dengan wawancara dan dokumen. Teknik analisis data yang digunakan yakni analisis model interaktif Miles & Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, Pertama Implementasi Sistem Pengukuran Prestasi Kerja (SIRANSIJA) sudah baik walaupun dalam implementasi juga ditemukan beberapa pelanggaran disiplin berupa ketidaksesuaian Presensi pada Aplikasi Siransija. Kedua, ditemukan faktor komunikasi, sumber daya dan disposisi yang masih kurang dalam mendukung implementasi kebijakan pengukuran prestasi kerja (SIRANSIJA). Kata Kunci : Implementasi Kebijakan, SIRANSIJA, Gorontalo
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011