SKRIPSI

Penulis / NIM
HASRAWATI HUSAIN / 715519001
Program Studi
S2 - TEKNOLOGI PENDIDIKAN
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. LUKMAN ABDUL RAUF LALIYO, M.Pd., MM / 0024116903
Pembimbing 2 / NIDN
MUHAMMAD RIFAI KATILI, Ph.D / 0026056602
Abstrak
Hasrawati Husain, 2021 Ã���Ã..."Pengembangan Bahan Ajar Digital Desain Grafis Berbasis CDT Merrill untuk Siswa Kelas X Multimedia SMK Negeri 1 GorontaloÃ���Ã�.Program Studi Magister Teknologi Pendidikan, Program Pascasarjana, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I,Dr. Lukman AR. Laliyo, M.Pd.,MM , dan pembimbing II Drs. Muhammad Rifai Katili, M.Kom.,Ph.D Permasalahan ini disebabkan karena pembelajaran yang kurang efektif karena pembelajaran dilakukan secara daring pada masa pandemi Covid-19 dan bahan ajar yang digunakan tidak sesuai dengan kondisi siswa saat ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan modul ajar digital untuk mata pelajaran Dasar Desain Grafis pada jurusan multimedia yang sesuai dengan kebutuhan yang membuat suasana pembelajaran daring pada masa pandemi atau pada pembelajan daring dapat efekti dan meningkatkan hasil belajar siswa. Untuk meneliti layak atau tidaknya produk yaitu dilihat dari respon peserta didik dan respon peserta didik terhadap bahan ajar berupa modul ajar digital meggunakan aplikasi 3D Page Flip Professional pada pelajaran Desain Grafis. Penelitian pengembangan bahan ajar ini dilakukan dengan metode desain pembelajaran menggunakan Component Display Theori (CDT), sedangkan untuk prosedur pengembangan bahan ajar ini mengikuti prosedur penelitian dan pengembangan research and development (R&D). Tahap validasi desain melibatkan 4 subjek validator yaitu (dua orang validator ahli materi, dan dua orang validator ahli media). Keempat subjek tersebut dilibatkan untuk menguji kelayakan dari kaidah penggunaan bahasan Indonesia baik dan benar. Penilaian kelayakan desain menggunakan lembar validasi tahap uji coba melibatkan 13 peserta didik uji coba skala kecil, 30 peserta didik pada uji coba skala besar. yang di nilai oleh guru mata pelajaran untuk melihat keefektifan modul ajar digital. Hasil penelitian menunjukan bahwa nilai kevalidan oleh ahli media sangat layak yaitu 95,5%, sedangkan nilai kevalidan dari ahli materi sangat layak yaitu 95%, hasil uji praktikalitas oleh guru sangat praktis yaitu 90,2%, dan uji coba kelompok kecil respon peserta didik 97%, uji coba respon peserta didik skala besar 97,6%. Ini menunjukan bahwa modul ajar digital menggunakan aplikasi 3D Page Flip Professional yang dihasilkan dalam penelitian ini dianggap praktis digunakan dalam pembelajaran mata pelajaran dasar desain grafis. Kata-kata Kunci: Pengembangan Bahan Ajar Digital, 3D Page Flip Profesional, Desain Grafis.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011