SKRIPSI

Penulis / NIM
RAHMAT UTINA / 715520001
Program Studi
S2 - TEKNOLOGI PENDIDIKAN
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. LUKMAN ABDUL RAUF LALIYO, M.Pd., MM / 0024116903
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. RUSTAM I HUSAIN, M.Pd / 0005077506
Abstrak
Penelitian ini merupakan penelitian non eksperimen dengan menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif, yang bertujuan untuk mengukur kemampuan siswa dalam menjelaskan fenomena sosial ilmiah kimia berdasarkan perbedaan jenis kelamin dan perbedaan sekolah. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes pilihan ganda bertingkat yang terdiri dari 3 pertanyaan bertingkat yaitu Q1, Q2 dan Q3. Populasi yang diambil pada penelitian ini siswa SMA Negeri kelas XI yang ada di provinsi Gorontalo. Sampel yang digunakan sebanyak 703 siswa. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan model Rasch. Hasil penelitian menunjukan bahwa kemampuan argumentasi siswa dalam menjelaskan fenomena sosial ilmiah kimia menunjukkan kemampuan siswa lebih cenderung sulit memberikan jawaban pada materi kelas XI < XII < X dalam hal memberikan klaim, bukti dan justifikasi. Selanjutnya, perbedaan kemampuan siswa dalam menjelaskan fenomena sosial ilmiah kimia antara siswa laki-laki dan perempuan menunjukkan bahwa kemampuan menjelaskan perempuan rata-rata lebih tinggi yaitu dengan nilai measure = 4,128651678 dibandingkan kemampuan menjelaskan laki-laki yaitu dengan nilai measure = 2,687561237. Ditinjau berdasarkan perbedaan sekolah kemampuan siswa dalam menjelaskan fenomena sosial ilmiah kimia menunjukkan bahwa rata-rata nilai measure sekolah F < J < C < H < G < E < B < D < A < I. Kata Kunci : Model Rasch, Kemampuan Menjelaskan, Fenomena Sosial Ilmiah Kimia
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011