SKRIPSI

Penulis / NIM
HERLIANINGSIH MARADA / 811408036
Program Studi
S1 - KESEHATAN MASYARAKAT
Pembimbing 1 / NIDN
DIAN SARASWATI, S.Pd, M.Kes / 0029056902
Pembimbing 2 / NIDN
/ 0929117901
Abstrak
Herlianingsih Marada. 2012. Pengaruh Lama Penyimpanan Ikan Cakalang Terhadap Jumlah Bakteri, Skripsi, Jurusan Kesehatan Masyarakat, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan Dan Keolahragaan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dian Saraswati, S.Pd, M.Kes. Pembimbing II Lia Amalia, SKM, M.Kes. Penguji I. Ekawaty Prasetya, S.Si, M.kes. Penguji II dr. Zuhriana K. Yusuf, M.kes Ikan merupakan sumber pangan hewani yang mempunyai berbagai keunggulan karena dapat diterima semua agama. Hanya ikan yang berkualitas baik yang memberikan manfaat kesehatan secara optimal. Untuk mempertahankan mutu ikan, perlu dilakukan penanganan khusus, seperti pengawetan ikan dengan cara pembekuan. Ikan yang disimpan pada suhu 0oC, hanya akan bertahan selama 14-15 hari masa penyimpanan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui lama penyimpanan berpengaruh terhadap jumlah bakteri yaitu pada hari kelima, sepuluh, limabelas dan duapuluh. Metode penelitian yang digunakan adalah Metode Penelitian Eksperimen, Populasi yang digunakan adalah ikan cakalang yang ada di TPI Kota Gorontalo, dengan sampel yang digunakan sebanyak 12 sampel ekor ikan cakalang. Sedangkan untuk teknik analisis datanya menggunakan SPSS 17.0 dengan metode analisis data yaitu Anova Parametrik One Away. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jumlah bakteri pada ikan masih dibawah batas normal cemaran mikroba yaitu 5x105 CFU/gr. Dimana, hasil penelitian pada hari ke-5 jumlah bakteri yaitu 6.33 x103CFU/gr, Pada ke-10 jumlah bakteri 0.97 x 103 CFU/gr, pada hari ke 15 jumlah bakteri yaitu 1.45 x 103 CFU/gr , sedangkan pada hari ke-20 jumlah bakteri yaitu 4.59 x 105 CFU/gr. Pada hari ke-20 terjadi peningkatan jumlah bakteri yang ada pada ikan menjadi 4.59 x 103 CFU/gr. Dari hasil penelitian lama penyimpanan tidak berpengaruh terhadap jumlah pertumbuhan bakteri , masih dibawah batas maksimal cemaran mikroba yaitu 5x 105 CFU/gr (SNI 7388:2009), sebaiknya harus memperhatikan lama penyimpanannya yaitu tidak lebih dari 15 hari masa penyimpanan. Penelitian ini dapat dikembangkan lebih lanjut dengan uji Organoleptik (rasa, warna, bau dan tekstur) ikan cakalang. Kata Kunci : Ikan Cakalang, Bakteri, Suhu, Frezeer.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011