SKRIPSI

Penulis / NIM
IWAN SETIAWAN WALANGADI / 811408044
Program Studi
S1 - KESEHATAN MASYARAKAT
Pembimbing 1 / NIDN
DIAN SARASWATI, S.Pd, M.Kes / 0029056902
Pembimbing 2 / NIDN
/ 811409900
Abstrak
ABSTRAK Iwan Setiawan Walangadi, 811408044, Identifikasi Penggunaan Pewarna Alami Dan Pewarna Buatan Pada Makanan Jajanan Nasi Kuning Di Lingkungan Sekolah Dasar se Kecamatan Kota Timur Kota Gorontalo Tahun 2012. Skripsi. Jurusan Kesehatan Masyarakat Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan dan Keolahragaan, Universitas Negeri Gorontalo. (Dibimbing oleh Dian Saraswati dan Sirajuddien Bialangi). Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh BPOM di wilayah provinsi Gorontalo pada tahun 2010 terhadap beberapa jenis makanan yang dijajakan di sekolah maupun tempat umum sebanyak 84 sampel dari 110 sampel tidak memenuhi standar keamanan pangan karena mengandung rhodamin dan pemanis buatan serta boraks yang dapat mengganggu kesehatan dan dapat menyebabkan timbulnya penyakit kanker dan ginjal serta penyakit kronik lainnya. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif yakni penelitian yang menggambarkan pewarna dalam makanan jajanan nasi kuning di lingkungan Sekolah Dasar se Kecamatan Kota Timur Kota Gorontalo. Sampel diambil secara Sampling Jenuh. Metode yang digunakan pada penelitian adalah menggunakan Kromatografi Lapis Tips pada 10 sampel dengan 3 x ulangan selama 3 hari. Pada pemeriksaan hari pertama dari 10 sampel makanan jajanan nasi kuning ditemukan 2 sampel menggunakan pewarna buatan dan 8 sampel masih menggunakan pewarna alami. Pada pemeriksaan hari kedua dari 10 sampel makanan jajanan nasi kuning ditemukan 4 sampel menggunakan pewarna buatan 6 sampel masih menggunakan pewarna alami. Pada pemeriksaan hari ketiga dari 10 sampel makanan jajanan nasi kuning ditemukan 4 sampel menggunakan pewarna buatan dan 6 sampel masih menggunakan pewarna alami. Hasil keseluruhan identifikasi penggunaan pewarna alami adalah sebanyak 66,66% dan identfiikasi penggunaan pewarna buatan adalah sebanyak 33,33%. Perlu adanya pengawasan dan pemantauan oleh Badan Pengawasan Obat dan Makanan agar lebih konsisiten dalam mengawasi makanan jajajnan nasi kuning yang sering beredar di kalanagan Sekolah Dasar se Kecamatan Kota Timur Kota Gorontalo. Kata Kunci : Pewarna Tambahan Makanan, Sekolah Dasar.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011