Penulis / NIM
DINI MAULANI DAI / 811410114
Program Studi
S1 - KESEHATAN MASYARAKAT
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. LINTJE BOEKOESOE, M.Kes / 0010015915
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. CHAIRUNNISAH JL, M.Si / 0021116603
Abstrak
ABSTRAK
Dini Maulani Dai. 811410114. Analisis Kandungan Bahan Kimia Aktif di Air Danau Limboto Tahun 2015. Skripsi. Jurusan Kesehatan Masyarakat, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan dan Keolahragaan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Lintje Boekoesoe, M.Kes dan Pembimbing II Dr. Chairunnisah J. L, M.Si.
Danau Limboto yang berada di Gorontalo dimanfaatkan oleh masyarakat sebagai sarana budidaya ikan air tawar maupun rekreasi memiliki daerah tangkapan air dan daerah aliran sungai yang sebagian besarnya merupakan areal pertanian dan pemukiman. Dalam kegiatan pertanian, para petani menggunakan berbagai jenis pestisida untuk mengontrol hama dan penyakit tanaman sedangkan dari kegiatan rumah tangga zat kimia yang dihasilkan berasal dari limbah cucian. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis berbagai kandungan bahan aktif di danau Limboto. Jenis penelitian adalah deskriptif observasional, dimana hasil yang diperoleh dianalisis berdasarkan keadaan yang sebenarnya dengan menggunakan alat GC- MS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari 3 titik pengambilan sampel ditemukan adanya berbagai bahan kimia yang merupakan turunan golongan ester maupun eter yang biasanya terkandung pada lemak antara lain; 9,12,15-Octadecatrienoic acid,2-[[(trimethylsilyl) oxy] methyl]ethyl ester; Dasycarpidan-1-methanol, acetate (ester); Phen-1,4-diol,2,3-dimethyl-5-trifluoromethyl; 1-Monolinoleoylglycerol trimethylsilyl ether; Phenol,2,4-bis(1,1-dimethyl); cis-Vaccenic acid; 1-(+)-Ascorbic acid 2,6-dihexadecanoate; Oleic acid, 3-(octadecyloxy) propyl ester; Pthalic acid,di(2-propylpentyl)ester.
Kata Kunci : Zat Kimia, Danau Limboto.
Download berkas