SKRIPSI

Penulis / NIM
DESTRIANA S. KADIR / 811411046
Program Studi
S1 - KESEHATAN MASYARAKAT
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. SUNARTO KADIR, M.Kes / 0018096605
Pembimbing 2 / NIDN
LIA AMALIA, S.KM, M.Kes / 0029117909
Abstrak
Salah satu sumber daya alam yang paling penting bagi kehidupan manusia adalah sumber daya air. Sumur gali merupakan salah satu sumber air yang telah lama digunakan dalam berbagai kebutuhan rumah tangga dan industri. Air sumur yang memiliki kadar Besi (Fe) dan Mangan (Mn) tinggi akan mengakibatkan dampak buruk bagi masyarakat. Metode Tray Aerator merupakan salah satu metode alternatif yang dapat dilakukan untuk menurunkan kadar Besi(Fe) dan Mangan (Mn) pada air sumur gali. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah bagaimana gambaran kandungan kadar Besi (Fe) dan Mangan (Mn) pada air sumur gali dengan metode Tray Aerator. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kandungan kadar Besi(Fe) dan Mangan (Mn) pada air sumur gali dengan metode Tray Aerator. Jenis penelitian yang digunakan adalah analisis deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah air sumur yang ada di Kelurahan Moodu, sedangkan sampel sebanyak 12 sampel air sumur. Hasil penelitian menunjukan bahwa penurunan kadar Besi yang terjadi dari 1,6mg/l menjadi 1,4 mg/l dan penurunan kadar Mangan (Mn) dari 2,3 mg/l menjadi 1,7 mg/l. Diharapkan kepada pemerintahan yang terkait untuk dapat mencari solusi ataupun upaya pada air sumur gali yang memiliki kadar Besi (Fe) dan Mangan (Mn) tinggi. Kata Kunci : Air,Sumur Gali,Besi (Fe),Mangan (Mn),Tray Aerator
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011