SKRIPSI

Penulis / NIM
RIFKA ANISA ALI / 811412079
Program Studi
S1 - KESEHATAN MASYARAKAT
Pembimbing 1 / NIDN
Dra RANY HIOLA, M.Kes / 0013095302
Pembimbing 2 / NIDN
dr. SRI MANOVITA PATEDA, M. Kes / 0001118004
Abstrak
ABSTRAK Rifka Anisa Ali. 2016. FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MENSTRUAL HYGIENE PADA REMAJA PUTRI KELAS X (SEPULUH) DI SMK NEGERI 1 LIMBOTO. Pembimbing I Dra. Rany Hiola, M.Kes Pembimbing II dr. Sri Manovita Pateda, M.Kes Jurusan Kesehatan Masyarakat, Fakultas Olahraga dan Kesehatan. Universitas Negeri Gorontalo. Faktor risiko infeksi saluran reproduksi adalah Hygiene menstruasi yang buruk. Rumusan masalah yaitu faktor apakah yang mempengaruhi Menstrual hygiene pada remaja putri kelas X (sepuluh) di SMK Negeri 1 Limboto. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi Menstrual hygiene pada remaja putri kelas x (sepuluh) di SMK Negeri 1 Limboto. Penelitian ini mengunakan metode survey analitik dengan rancangan cross sectional study. Populasi penelitian ini adalah seluruh remaja putri putri kelas x (sepuluh) di SMK Negeri 1 Limboto sebanyak 208 orang. Sampel diperoleh sebanyak 137 orang yang ditentukan dengan teknik random sampling. Uji statistik menggunakan Chi Square dengan menggunakan perangkat lunak komputer. Hasil penelitian menunjukkan Ada pengaruh pengetahuan terhadap menstrual hygiene pada remaja putri kelas x (sepuluh) di SMK Negeri 1 Limboto. dengan hasil uji Chi-Square nilai p value = 0,026 karena nilai p < 0,05. Tidak ada pengaruh sumber informasi terhadap menstrual hygiene pada remaja putri kelas x (Sepuluh) di SMK Negeri 1 Limboto. dengan hasil uji Chi-Square nilai p value = 0,102 karena nilai p > 0,05. Ada pengaruh pengaruh kejadian Pruritus vulvae terhadap menstrual hygiene pada remaja putri kelas x (sepuluh) di SMK Negeri 1 Limboto. dengan hasil uji Chi-Square nilai p value = 0,043 karena nilai p < 0,05. Dan Tidak ada pengaruh faktor dukungan keluarga terhadap menstrual hygiene pada remaja putri kelas x (sepuluh) di SMK Negeri 1 Limboto. dengan hasil uji Chi-Square nilai p value = 0,075 karena nilai p > 0,05. Hasil penelitian ini diharapkan remaja putri khususnya siswi SMK Negeri 1 Limboto lebih memperhatikan kebersihan saat menstruasi dan meningkatkan perilaku menstrual hygiene saat menstruasi. Sehingga kesehatan organ genitalia tetap terjaga. Kata Kunci : Menstrual Hygiene, Remaja Putri, Kesehatan Reproduksi ABSTRACT Rifka Anisa Ali. 2016.FACTORS INFLUENCING MENSTRUAL HYGIENE ON TEENAGE GIRLS AT CLASS X OF SMK NEGERI 1 LIMBOTO. Principal supervisor is Dra. Rany Hiola, M.Kes and co supervisor is dr. Sri Manovita Pateda, M.Kes. Department of Public Health' Faculty of Sports and Health, State University of Gorontalo. Risk factor of reproductive organ infection is caused by bad menstrual hygiene. The problem statement was what factors influencing menstrual hygiene on teenage girls at class X of SMK Negeri 1 Limboto are. This research aimed at finding out factors influencing menstrual hygiene on teenage girls at class X of SMKNegeri I Limboto. This research applied analytical survey method with cross sectional study design. The population were the entire teenage girls at class X in SMK Negeri 1 Limboto which amounted to 208 students. Samples gained 137 students which were chosen by random sampling technique. Statistical testing used Chi Square with software computer. Findings showed that there is knowledge influence towards menstrual hygiene on teenage girls at class X in SMK Negeri 1 Limboto, with Chi Square tesiing result of p value = 0,026 because p value < 0,05. There is no influence of information source towards menstrual hygiene on teenage girls at class X of SMK Negeri 1 Limboto, with Chi Square testing result of p value = 0,102 because p value > 0,05. There is an influence of Pruritus vulvae towards menstural hygiene on teenage girls at class X of SMK Negeri 1 Limboto with Chi Square testing result of p value = 0,075 because p value > 0,05. This research result is expected to teenage girls particularly students of SMK Negeri I Limboto in order to pay more attention about sanitation and to improve menstrual hygiene action in menstruation. Thus genital organs would remain hygiene. Keywords: Menstrual Hygiene, Teenage Girl, Reproduction Hygiene
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011