Penulis / NIM
MENDAHANDAYANI MAMONTO / 811413081
Program Studi
S1 - KESEHATAN MASYARAKAT
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. IRWAN, SKM., M.Kes / 0007087205
Pembimbing 2 / NIDN
EKAWATY PRASETYA, S.SI, M.KES, S.Si, M.Kes / 0027028105
Abstrak
ABSTRAK
Menda Handayani Mamonto. 2019. Pengaruh Sanitasi Lingkungan Rumah Terhadap Kejadian Kecacingan Pada Murid Sekolah Dasar Negeri Solog Kecamatan Lolak Kabupaten Bolaang Mongondow. Pembimbing I Dr. Irwan, S.KM., M.Kes Pembimbing II Ekawaty Prasetya, S.Si., M.Kes. Jurusan Kesehatan Masyarakat, Fakultas Olahraga dan Kesehatan. Universitas Negeri Gorontalo.
Infeksi cacing adalah masuknya parasit berupa cacing ke dalam tubuh manusia. Infeksi ini menyebabkan status gizi, ketahanan tubuh, kecerdasan dan produktifitas penderita sehingga secara tidak langsung juga dapat menyebabkan kerugian ekonomi. Rumusan masalah dalam penelitian adalah ..."Apakah Ada Pengaruh Sanitasi Lingkungan Rumah Terhadap Kejadian Kecacingan Pada Murid Sekolah Dasar Negeri Solog Kecamatan Lolak Kabupaten Bolaang Mongondow. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh sanitasi lingkungan rumah terhadap kejadian kecacingan pada murid Sekolah Dasar Negeri Solog Kecamatan Lolak Kabupaten Bolaang Mongondow .
Penelitian ini menggunakan pendekatan cross sectional, teknik pengambilan sampel yaitu teknik purposive sampling. Populasi dalam penelitian ini adalah murid sekolah dasar kelas 1 " 6 dengan jumlah 60 orang dengan sampel 32 orang.
Hasil penelitian pengaruh sanitasi lingkungan rumah terhadap kejadian kecacingan pada murid Sekolah Dasar Negeri Solog Kecamatan Lolak Kabupaten Bolaang Mongondow dengan menggunakan uji Chi-Square terdapat pengaruh antara kondisi penyediaan air bersih, kondisi saluran pembuangan air limbah, kondisi tempat sampah, kondisi pembuangan tinja, kondisi lantai rumah terhadap kecacingan dengan masing-masing p Value = 0,004, 0,017, 0,002, 0,007 dan 0,020
Disarankan untuk meningkatkan penyuluhan kepada masyarakat tentang kebersihan jamban, meningkatkan kerjasama dan koordinasi dengan Puskesmas dan Dinas Kesehatan dalam mengimplementasikan program kesehatan sekolah dan pentingnya bagi sekolah untuk menyediakan dan memastikan fasilitas penunjang cuci tangan berfungsi dengan baik.
Kata kunci : Kecacingan, Sanitasi Lingkungan
Download berkas