SKRIPSI

Penulis / NIM
RAHMAWATI NULE / 811414008
Program Studi
S1 - KESEHATAN MASYARAKAT
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. RAMA HIOLA, Dra.,M.Kes / 0024035403
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. IRWAN, SKM., M.Kes / 0007087205
Abstrak
Rahmawati Nule. 811414008. 2018. Hubungan Dukungan Sosial Dengan Perilaku Merokok Pada Siswa SMK N 2 Limboto. Skripsi Program Studi S1 Kesehatan Masyarakat, Jurusan Kesehatan Masyarakat, Fakultas Olah Raga dan Kesehatan. Universitas Negeri Gorontalo, dibawah bimbingan Ibu Dr. Rama Hiola, Dra.,M.Kes selaku pembimbing 1 dan Bapak Dr. IRWAN, S.KM., M.Kes selaku pembimbing 2. Merokok sudah menjalari seluruh penduduk dunia dengan prevalensi yang cukup tinggi, ditambah dengan kecenderungan peningkatan penggunaannya terutarama di negara-negara berkembang. Berdasarkan data Susenas 2004 menunjukkan bahwa remaja berusia di atas 15 tahun dinyatakan merokok sebanyak 34.44 %, sementara pada tahun 2007 terdapat 32% dan 68 % dinyatakan mulai merokok di bawah usia 20 tahun Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu Apakah ada hubungan dukungan sosial dengan perilaku merokok pada siswa SMK N 2 Limboto, Kabupaten Gorontalo. Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui hubungan dukungan sosial dengan perilaku merokok pada siswa SMK N 2 Limboto, Kabupaten Gorontalo. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif analititik dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini yakni seluruh siswa yang ada di SMK 2 Limboto yang berjumlah 363 Siswa. Sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling yaitu 190 siswa. Teknik analisis data menggunakan uji Chi Square. Hasil penelitian menunjukan bahwa tidak ada Hubungan antara pola asuh orang tua dengan Perilaku merokok (P=0,580). Ada Hubungan antara Dukungan Teman Sebaya dengan Perilaku merokok (P=0,000). Ada Hubungan antara Paparan iklan rokok dengan Perilaku merokok (P=0,000). Sebaiknya siswa lebih selektif dalam pergaulan serta perlu adanya pembinaan dari orang tua dan guru mengenai pergaulan siswa agar tidak terjerumus pada penyimpangan terutama penyimpangan rokok. Kata Kunci : Dukungan Sosial, Perilaku Merokok Nule. Rahmawati. Studentâs ID: 811414008. 2018. The Relationship between Social Support and Smoking Behavior on Students at Vocational School of SMK N 2 Limboto. Undergraduate Thesis. Department of Public Health, Faculty of Sports and Health. Universitas Negeri Gorontalo. Principal Supervisor: Dr. Rama Hiola, Dra., M.Kes.Co-supervisor: Dr. IRWAN, S.KM., M.Kes. Smoking has spread throughout the world population with high prevalence includingthe increasing of its use in developing countries. Based on 2004 Susenas data, adolescents aged 15-year-old and over were declared smoking as much as 34.44%;meanwhile, in 2007, there were 32% and 68% declared to have started smoking under20-year-old. The problem statement of this study is whether or not there is a relationship between social support and smoking behavior on students at Vocational School of SMK N 2 Limboto, Gorontalo Regency. This study aims to determine the relationship between social support and smoking behavior on students at the research site. This quantitative analytical research employed a cross-sectional approach. Furthermore, the populations in this study were all the students at the vocational school of SMK N Limboto 2 totaling 363 students. The samples used purposive sampling technique thatwas 190 students. Therefore, the data were analyzedby applyingthe Chi-Square test. The results show that there is no relationship between parenting and smoking behavior (P = 0.580). There is a relationship between friend support and smoking behavior (P = 0,000). There is a relationship between exposure to cigarette advertisements and smoking behavior (P = 0,000). It is better for students to be more selective in their social life and need guidance from parents and teachers regarding the relationshipthus they do not fall to the deviation, particularly cigarette deviation. Keywords: Social Support, Smoking Behavior
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011