SKRIPSI

Penulis / NIM
ANGGITA APRIYANA PUTRI RAUF / 811414020
Program Studi
S1 - KESEHATAN MASYARAKAT
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. LINTJE BOEKOESOE, M.Kes / 0010015915
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. LAKSMYN KADIR, S.Pd., M.Kes / 0014037503
Abstrak
ABSTRAK Anggita Apriyana Putri Rauf "Pengaruh Penambahan larutan Kunyit (Curcuma domestica) dan Lama Penyimpanan Tahu terhadap Jumlah Bakteri. Hasil, Jurusan Kesehatan Masyarakat, Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Hj. Lintje Boekoesoe, Dra, M.Kes dan Pembimbing II Dr. Hj. Laksmyn Kadir, S.Pd, M.Kes Kunyit merupakan jenis rempah-rempah yang mengandung senyawa bioaktif yang berperan sebagai antimikrobia. Larutan kunyit dapat menghambat pertumbuhan bakteri yang didalam mengandung senyawa kimia yaitu minyak atsiri dan senyawa kurkumin. Rumusan Masalah dari penelitian ini adalah "Apakah ada pengaruh panambahan larutan kunyit (Curcuma domestica) dan lama penyimpanan tahu terhadap jumlah bakteri". Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan larutan kunyit (Curcuma domestica) dan lama penyimpanan tahu terhadap jumlah bakteri. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode rancangan acak lengkap dengan dua faktor yaitu jumlah larutan kunyit (K) : (0%), (3%), (5%) dan lama penyimpanan (L) : (0 hari), (2 hari), (4 hari), dan (6 hari) dan 3 kali pengulangan. Analisis pengolahan data menggunakan uji statistik one way Anova. Hasil pengamatan diperoleh jumlah bakteri pada sampel tahu dengan waktu perendaman dan konsentrasi larutan kunyit yang bervariasi didapatkan bahwa jumlah bakteri terbanyak pada sampel 0% Hari ke-4 dengan rata-rata yakni 1,8 x 106 CFU/gram dan terendah pada sampel tahu 0% Hari ke-0 dengan rata-rata yakni 1,2 x 105 CFU/gram. Hasil penelitian menunjukan bahwa jumlah larutan kunyit (Curcuma domestica) (K) tidak begitu memberikan dampak atau mereduksi jumlah bakteri dalam produk tahu. Lama penyimpanan (L) memberikan pengaruh terhadap jumlah bakteri, artinya semakin lama penyimpanan tahu semakin bertambah jumlah bakteri. Saran dari penelitian ini perlu pengukuran faktor lingkungan yang menjadi penyebab pertumbuhan bakteri seperti pH, kadar air, suhu dan lain- lain Kata Kunci : Larutan Kunyit, Lama Penyimpanan, Jumlah Bakteri ABSTRACT Anggita Apriyana Putri Rauf "The Effect of Added Turmeric Solution (Curcuma domestika) and Long Storage of Tofu to Number of Bacteria". Result, Department of Public Health, Faculty of Sport and Health, State University of Gorontalo. Supervisor I Dr. Hj. Lintje Boekoesoe, Dra, M.Kes and Advisor II Dr. Hj. Laksmyn Kadir, S.Pd, M.Kes. Turmeric is a type of spice that contains bioactive compounds that act as antimicrobials. Turmeric solution can inhibit the growth of bacteria that contain chemical compounds that are essential oils and curcumin compounds. The problem formulation of this research is "Is there any effect of turmeric solution addition (Curcuma domestika) and long of know to the amount of bacteria" This study aims to determine the effect of adding turmeric solution (Curcuma domestika) and the length of tofu storage against the number of bacteria. The method used in this research is a complete randomized design method with two factors: the amount of turmeric solution (K): (0%), (3%), (5%) and storage time (L): (0 days), (2 days), (4 days), and (6 days) and 3 repetitions. Analysis of data processing using One Way Anova statistical test. The result showed that the number of bacteria in the tofu samples with the time of soaking and the concentration of turmeric solution varied found that the highest number of bacteria in the sample 0% Day 4 with the average of 1.8 x 106 CFU / gram and the lowest in the sample know 0% Day 0 with an average of 1.2 x 105 CFU / gram. The results showed that the amount of turmeric solution (Curcuma domestika) (K) did not significantly impact or reduce the number of bacteria in tofu products. Length of storage (L) gives effect to the number of bacteria, meaning the longer the storage know the increasing number of bacteria. Suggestions from this study need to measure environmental factors that cause the growth of bacteria such as pH, moisture content, temperature and others Keywords: Turmeric solution, Old storage, Number of bacteria
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011