SKRIPSI

Penulis / NIM
FADHILAH AZZAHRA LATINGARA / 811416066
Program Studi
S1 - KESEHATAN MASYARAKAT
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. LAKSMYN KADIR, S.Pd., M.Kes / 0014037503
Pembimbing 2 / NIDN
LIA AMALIA, S.KM, M.Kes / 0029117909
Abstrak
Abstrak Hipertensi merupakan faktor risiko yang penting bagi terjadinya penyakit jantung koroner, stroke, penyakit ginjal, dan retinopati. Keaktifan untuk kontrol secara rutin pasien hipertensi saat ini dinilai masih rendah. Sebagian besar penderita hipertensi cenderung mengabaikan program terapi selama belum ada efek negatif atau komplikasi dari penyakit yang dialaminya. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan dukungan keluarga dengan kepatuhan kontrol tekanan darah penderita hipertensi di posbindu wilayah kerja Puskesmas Toto Utara. Jenis Penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan metode observasional analitik dengan desain penelitian Cross sectional. Populasi penelitian ini adalah penderita hipertensi yang berkunjung di posbindu dan mendapatkan pelayanan kesehatan serta tercatat dalam laporan pencatatan Puskesmas Toto Utara yang berjumlah 70 orang. Teknik penarikan sampel dalam penelitian ini adalah Total sampling. Analisis data menggunakan Uji Chi Square. Hasil penelitian dengan menggunakan analisis uji chi-square diperoleh ada hubungan antara pengetahuan dengan kepatuhan kontrol tekanan darah penderita hipertensi (=0,001) dan tidak ada hubungan antara dukungan keluarga dengan kepatuhan kontrol tekanan darah penderita hipertensi (=0,076). Puskesmas diharapkan dapat memberikan konstribusi untuk mengevaluasi pengendalian hipertensi pasien melalui upaya peningkatan pengetahuan pasien hipertensi tentang pencegahan komplikasi. Kata Kunci : Hipertensi; Kepatuhan ; Pengetahuan; Dukungan Keluarga. Abstract Hypertension is a significant risk factor for coronary heart disease, stroke, kidney disease, and retinopathy. The percentage for routine control by the hypertensive patients is currently considered low. Most people with hypertension tend to ignore therapy programs as long as there are no negative effects or complications from the disease they are experiencing. This study aims to know the correlation between knowledge and family support on the compliance of blood pressure control of hypertensive patients in Posbinduin the working area of Puskesmas Toto Utara. This is quantitative research by using an analytical observational method with a cross-sectional research design. The population is the hypertensive patients who visit Posbindu and get health services as well as recorded in the Puskesmas recording report which are amounted to 70 people taken by using total sampling. The Data analysis applies the Chi-Square Test. The finding show a correlation between knowledge and compliance of blood pressure control of hypertensive patients (=0,001) and there is no correlation between family support and compliance of blood pressure control of hypertensive patients (=0,076). Puskesmas is expected to evaluate the patients hypertension control by increasing the knowledge of hypertensive patients about the prevention of complications. Keywords: Hypertension, Compliance, Knowledge, Family Support.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011