Penulis / NIM
YULANDARI Y. IBRAHIM / 811417043
Program Studi
S1 - KESEHATAN MASYARAKAT
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. LINTJE BOEKOESOE, M.Kes / 0010015915
Pembimbing 2 / NIDN
TRI SEPTIAN MAKSUM, S.KM., M.Kes / 0003099105
Abstrak
ABSTRAK
Yulandari Y. Ibrahim. 811417043. 2022. Analisis Risiko Kesehatan Lingkungan Pajanan Particulate Matter 2.5 (PM2.5) Pada Pedagang Kaki Lima Di Ruas Jalan Kota Gorontalo. Skripsi. Jurusan Kesehatan Masyarakat, Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Universitas Negeri Gorontalo : Pembimbing 1 Dr. Lintje Boekosoe, M.Kes dan Pembimbing 2 Tri Septian Maksum, S.KM., M.Kes.
Tingginya jumlah kendaraan bermotor dan industri berimplikasi kepada penurunan kualitas udara akibat polusi udara salah satunya Particulate Matter 2,5. Tujuan Penelitian untuk menganalisis tingkat risiko kesehatan lingkungan pajanan PM2.5 pada pedagang kaki lima di ruas jalan kota Gorontalo.
Jenis Penelitian kuantitatif dengan menggunakan Analisis Risiko Kesehatan Lingkungan (ARKL). Jumlah responden sebanyak 81 responden menggunakan teknik proporsional random sampling. Data dianalisis menggunakan ARKL dengan tahapan : identifikasi masalah, analisis pajanan, analisis dosis respon, dan karakterisasi risiko. Sampel udara diambil pada 4 lokasi berdasarkan SNI 19-7119.6-2005.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsentrasi rata-rata PM2.5 di empat lokasi yaitu Area depan UNG 0,01116 mg/m3, Area toko Madina baru 0,02664 mg/m3, Simpang Lima Agusalim 0,03682 mg/m3, dan pasar sentral 0,0144 mg/m3. Nilai Intake realtime non karsinogenik berturut turut sebesar 1,43 x 10-4 mg/kg/hari, 9,49 x 10-4 mg/kg/hari, 6,44 x 10-4 mg/kg/hari, 8,62 x 10-4 mg/kg/hari.
Simpulan bahwa tingkat risiko pedagang kaki lima diruas jalan Kota Gorontalo akibat pajanan PM2.5 secara realtime yaitu tidak berisiko (RQ � 1). Disarankan agar pedagang kaki lima menjaga kesehatannya dengan memakai masker untuk meminimalisir potensi bahaya akibat pajanan PM2.5.
Kata Kunci : ARKL, Pedagang Kaki Lima, PM2.5
�
ABSTRACT
Yulandari Y. Ibrahim. 811417043. 2022. Environmental Health Risk Analysis (ARKL) of Particulate Matter 2.5 (PM2.5) Exposure to Street Vendors in Gorontalo City Street. Undergraduate Thesis. Department of Public Health, Faculty of Sports and Health, State University of Gorontalo. The Principal Supervisor is Dr. Lintje Boekosoe, M.Kes., and the Co-supervisor is Tri Septian Maksum, S.KM., M.Kes.
The high number of motorized and industrial vehicles has implications for the decline in air quality due to air pollution, one of which is Particulate Matter 2.5. This study aims to analyze the level of environmental health risk of PM2.5 exposure to street vendors in Gorontalo city streets.
This is a quantitative study using Environmental Health Risk Analysis (ARKL). There are 81 respondents taken by using a proportional random sampling technique. The data analysis technique uses ARKL with the following stages: problem identification, exposure analysis, dose response analysis, and risk characterization. Air samples are taken at 4 locations based on SN1 197119.6-2005.
The finding shows that the average concentration of PM2.5 in four locations, including the UNG front area is 0.01116 mg/m3, Madina Baru shop area is 0.02664 mg/m3, Simpang Lima Agusalim is 0.03682 mg/m3, and Sentral market area is 0.0144 mg/m3. The non-carcinogenic real-time intake values consecutively are 1.43 x 104 mg/kg/day, 9.49 x 10-4 mg/kg/day, 6.44 x 10-4 mg/kg/day, 8.62 x 10-4 mg/kg/ day.
Thus, it is concluded that the PM2.5 exposure to street vendors in the Gorontalo city streets in real-time is at low level risk (RQ � 1). It is recommended for street vendors to keep their health by wearing masks to minimize potential dangers due to PM2.5 exposure.
Download berkas