Penulis / NIM
NOVIA SEPTIYANI / 821309035
Program Studi
D3 - FARMASI
Pembimbing 1 / NIDN
DEWI RAHMAWATY MOO, S.Farm, M.Sc., Apt / 0009038203
Pembimbing 2 / NIDN
HAMSIDAR HASAN, S.Si, M.Si, Apt / 0025057006
Abstrak
NOVIA SEPTIYANI, 821309035. Mengajukan Karya Tulis Ilmiah dengan Judul “Pemahaman Masyarakat terhadap Swamedikasi Influenza di Desa Moahudu Kecamatan Tabongo Kabupaten Gorontalo” dibawah bimbingan Dewi Rahmawaty Moo, S.Farm., M.Sc., Apt sebagai Pembimbing I dan Hamsidar Hasan, S.Si.,M.Si., Apt sebagai Pembimbing II.
Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh informasi tentang pemahaman masyarakat terhadap swamedikasi influenza di Desa Moahudu Kecamatan Tabongo Kabupaten Gorontalo. Jenis penelitian ini adalah penelitian Deskriptif kuantitatif. Pengambilan sampel dengan menggunakan teknik Total Sampling sebanyak 68 orang. Sumber data dan informasi diperoleh dengan menggunakan angket. Data yang diperoleh dikelompokkan berdasarkan tingkat pengetahuan masyarakat dan tindakan masyarakat dalam hal melakukan swamedikasi. Berdasarkan tingkat pengetahuan masyarakat tentang swamedikasi influenza adalah 33,8% (23 orang) berpengetahuan baik, pengetahuan cukup 55,9% (38 orang), dan 10,3% (7 orang) yang berpengetahuan kurang. Sehingga dapat disimpulkan bahwa tingkat pengetahuan masyarakat di Desa Moahudu tergolong cukup baik. Berdasarkan tindakan masyarakat dalam hal melakukan swamedikasi adalah 14,7% (10 orang) yang melakukan swamedikasi baik, responden yang melakukan swamedikasi cukup sebanyak 73,5% (50 orang), dan11,8% (8 orang) yang melakukan swamedikasi kurang. Sehingga dapat disimpulkan bahwa masyarakat di Desa Moahudu dalam melakukan swamedikasi sudah cukup baik.
Kata Kunci : Pengetahuan, tindakan masyarakat dalam melakukan Swamedikasi influenza
Download berkas