Penulis / NIM
NELDI / 821312055
Program Studi
D3 - FARMASI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. TETI SUTRIYATI TULOLI, S.Farm. M.Si. Apt / 0020028004
Pembimbing 2 / NIDN
MADANIA, S.Farm., M.Sc., Apt / 0018058304
Abstrak
ABSTRAK
NELDI PRADANA. NIM 821 312 055. Studi Penggunaan Obat Antihipertensi Pada Pasien Hipertensi Rawat Inap Di Rumah Sakit Islam Kota Gorontalo 2015. Karya Tulis Ilmiah, Program Studi D-III Farmasi, Jurusan Farmasi, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan dan Keolahragaan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Teti S. Tuloli, S.Farm,. M.Si,. Apt dan pembimbing II Madania, S.Si,. M.Sc,. Apt.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan obat antihipertensi terhadap pasien rawat inap di Rumah Sakit Islam Kota Gorontalo tahun 2015. Jenis penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan di Rumah Sakit Islam kota Gorontalo waktu penelitian dari bulan Juni - Juli 2015.
Hasil penelitiannya adalah Pasien hipertensi rawat inap di RSI Gorontalo April s/d Agustus 2015 adalah pasien perempuan 67% sedangkan pasien laki-laki 33%. Pasien yang berumur 40 - 60 tahun 53,33%, pasien berumur 61-70 tahun 40% sedangkan berumur > 70 tahun 6,67%. Obat - obat antihipertensi yang digunakan ada 5 macam yaitu golongan antagonis kalsium, golongan penghambat ACE, golongan beta bloker, dan golongan penghambat reseptor angiotensin. Obat antihipertensi golongan antagonis kalsium yaitu Nifedipin, Amlodipin. Obat antihipertensi golongan penghambat ACE yaitu Kaptopril. Obat antihipertensi golongan beta bloker yaitu Bisoprolol. Obat antihipertensi golongan penghambat reseptor angiotensin yaitu Candesartan.
Kata Kunci : Pengunaan Obat, Obat Antihipertensi, Rekam Medik Pasien.
ABSTRAK
NELDI 2015. The study of anti hypertension drung use on hypertension patients who stay overnight at islam hospital. Gorotalo city scientific paper pharmacy department. Fakulty of health and sport sciencs. State university of gorontalo. Adviser I : Dr. Teti S. Tuloli, M.Si, Apt and Adviser II : Madania, S.Farm, M.Sc, Apt
The aim of this study was to know the use of anti hypertension drung on hypertension patients who stay overnight at islam hospital 2015. The kinds of this research have been done at islam hospital from june till july 2015. The observation results were hypertension patiens who stay overnight at islam hospital from april till august 2015 was women 67% and men 33%. The patiens having age 40-60 years was around 53.33%, age 61-70% years 40% and over 70% years 6,67%. Anti hypertension drung use consisted of 5 types i.e calcium antagonist group such as nifedipin, amlodipine. Ace inhibitor group such as captopril, beta blocker such as nifedipin, amlodipine. Ace inhibitor group such as captopril, beta blocker group such as bisoprolol, and angiotensin receptor blockers such candesartan.
Keyword : drung use, anti hypertension, drung, hospital
Download berkas