SKRIPSI

Penulis / NIM
SRI IIN MAHMUD / 821316054
Program Studi
D3 - FARMASI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. WIDYSUSANTI ABDULKADIR, S.Si, M.Si.Apt / 0017127106
Pembimbing 2 / NIDN
Dr MOHAMMAD ADAM MUSTAPA, S.Si., M.Sc / 0022047702
Abstrak
ABSTRAK Sri Iin Mahmud 2019. Gambaran Pengunaan Obat Pada Penderita Gagal Ginjal Di RSUD Toto Kabila Kabupaten Bone Bolango. Karya Tulis Ilmiah, Program Studi Diploma III, Jurusan Farmasi, Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Universitas Negeri Gorontalo, Pembimbing I Dr. Widysusanti Abdulkadir, M.Si., Apt dan Pembimbing II Moh. Adam Mustapa, S.Si., M.Sc Gagal ginjal merupakan suatu keadaan klinis yang ditandai dengan penurunan fungsi ginjal yang irreversible. Tujuan yang akan digunakan yaitu untuk menggambarkan penggunaan obat pada pasien gagal ginjal di RSUD Toto Kabila Kabupaten Bone Bolango. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif dengan pengambilan data secara retrospektif. Data yang akan digunakan diperoleh dari rekam medik, jenis kelamin, umur, diagnosa serta obat yang digunakan dan dicatat pada lembar pengambilan data kemudian diolah secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukan bahwa jenis obat yang paling banyak digunakan yaitu omeprazole sebanyak 11 obat dari 33 pasien. Dan kombinasi obat gagal ginjal tingkat kesembuhannya baik yaitu sukralfat dan omeprazole sebanyak 3 obat. Mekanisme kerja sukralfat yaitu membentuk ulser adheren dengan eksudat protein seperti albumin dan fibrinogen dan melindunginya dari serangan asam, sedangkan Omeprazole merupakan basa lemah yang bersifat lipofilik. Kata Kunci: Gagal ginjal, Penggunaan obat, RSUD Toto Kabila
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011