SKRIPSI

Penulis / NIM
AMELIA RAHMA HAMZAH / 821318007
Program Studi
D3 - FARMASI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr HAMSIDAR HASAN, S.Si, M.Si, Apt / 0025057006
Pembimbing 2 / NIDN
JULIYANTY AKUBA, M.Sc., Apt / 0028078905
Abstrak
ABSTRAK Amelia Rahma Hamzah, 2021. Pengaruh Perbandingan Konsentrasi Pelarut Terhadap Ekstraksi Serat Selulosa dari Tanaman Eceng Gondok (Eichhornia crassipes.). Karya Tulis Ilmiah Program Studi D3, Jurusan Farmasi, Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Universitas Negeri Gorontalo, Pembimbing I Dr. Hamsidar Hasan, S.Si., M.Si., Apt dan Pembimbing II Juliyanty Akuba, M.Sc., Apt Eceng gondok (Eichhornia crassipes) termasuk tumbuhan gulma pada kawasan perairan dimana hidupnya mengapung dalam air yang terdalam dengan pengembangan akarnya pada lumpur berair yang terdangkal. Eceng gondok perkembangbiakannya sangat cepat, baik dengan cara vegetative ataupun generative. Senyawa yang berperan dalam tanaman ini adalah senyawa Selulosa. Tujuan dari penelitian ini yaitu menentukan konsentrasi NaOH yang efektif dalam mengekstraksi serat selulosa tanaman Eceng gondok (Eichhornia crassipes) dari kedua konsentrasi pelarut yang digunakan yaitu 10 dan 20%. Metode yang digunakan untuk menetapkan jumlah kadar yang terkandung di dalamnya menggunakan metode Spektrofotometri UV-Vis. Hasil yang paling tinggi diperoleh dari sampel B, yaitu 1,57%. Kata Kunci : Eceng Gondok (Eichhornia crassipes L.), Selulosa, Spektrofotometri UV-Vi
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011