SKRIPSI

Penulis / NIM
BAIQ HUSNUL AINI / 821318062
Program Studi
D3 - FARMASI
Pembimbing 1 / NIDN
ROBERT TUNGADI, S.Si, M.Si., Apt / 0025107607
Pembimbing 2 / NIDN
MADANIA, S.Farm., M.Sc., Apt / 0018058304
Abstrak
ABSTRAK Aini, Baiq Husnul 2021. Formulasi Dan Evaluasi Sabun Padat Transparan Dari Ekstrak Etanol 70% Bunga Rosella (Hibiscus sabdariffa L.). Karya Tulis Ilmiah, Program Studi D-III Farmasi, Jurusan Farmasi, Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Universitas Negeri Gorontalo, Pembimbing I Dr. rer. Medic., Robert Tungadi, S.Si., M.Si, Apt dan Pembimbing II Madania, S.Farm., M.Sc.Apt Bunga Rosella merupakan tanaman yang memiliki efek antioksidan karena memiliki kandungan antosianin yang termasuk golongan flavonoid, Sehingga perlu dilakukan pengembangan ekstrak bunga rosella dalam bentuk sediaan sabun. Penelitian ini bertujuan untuk memformulasi serta mengevaluasi sediaan sabun padat transparan dengan ekstrak etanol 70%. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental laboratorium. Sediaan sabun padat transparan dibuat tiga formula dengan konsentrasi zat aktif yang berbeda yaitu FI (0,5%), FII (1%), FIII (2%). Evaluasi sediaan sabun padat meliputi pengamatan organoleptis (aroma, warna, bentuk), uji pH, uji tinggi busa, dan uji iritasi terhadap kulit sukarelawan. Hasil pemeriksaan mutu sediaan organoleptis menunjukkan bahwa semakin tinggi konsentrasi zat aktif dalam sediaan sabun padat maka sabun semakin tidak terlihat transparan, uji pH yang dihasilkan 10,63-11,43, uji tinggi busa awal menghasilkan 80 mm dan akhir menhasilkan 70 mm,60 mm dan 50 mm, uji iritasi terhadap kulit sukarelawan menghasilkan reaksi negatif. Formulasi pada penelitian ini formula 1 yang menghasilkan sabun transparan yang terbaik. Berdasarkan hal tersebut dapat disimpulkan bahwa FI, FII, dan FIII sabun ekstrak etanol 70% bunga rosella dapat diformulasikan sebagai sabun padat transparan. Kata kunci : Rosella; Antosianin; Sabun ABSTRACK Aini, Baiq Husnul. 2021. Formulation and Evaluation of Transparent Solid Soap from 70% Ethanol Extract of Rosella Flowers (Hibiscus sabdariffa L.). Diploma Thesis. Department of Pharmacy, Faculty of Sports and Health, Universitas Negeri Gorontalo. Principal Supervisor: Dr. rer. Medic., Robert Tungadi, S.Si., M.Si, Apt. Co-supervisor: Madania, S.Farm., M.Sc., Apt. Rosella flower is a plant with an antioxidant effect because it contains anthocyanins included in the flavonoid group. Therefore, it is essential to develop rosella flower extract in the form of soap preparations. This present work formulated and evaluated transparent solid soap preparations with 70% ethanol extract. This laboratory experimental research analyzed transparent solid soap preparations that were made of three formulas with different concentrations of active substances, namely FI (0.5%), FII (1%), FIII (2%). In addition, the evaluation of solid soap preparations involved organoleptic observations (smell, color, shape), pH test, foam height test, and irritation test on volunteers' skin. The results of quality inspection of organoleptic preparations indicated that the higher the concentration of the active substance in solid soap preparations, the less transparent the soap looks; the pH test produced 10.63-11.43; the initial foam height test resulted in 80 mm, and the final rest got 70 mm, 60 mm, and 50 mm; skin irritation tested to volunteers showed a negative reaction. The formulation in this study was formula 1, which produced the best transparent soap. It is concluded that FI, FII, and FIII soap with 70% ethanol extract of rosella flowers can be formulated as transparent solid soap. Keywords: Rosella; Anthocyanins; Soap
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011