Penulis / NIM
SAPRILIYA KAKU / 821412013
Program Studi
S1 - FARMASI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. WIDYSUSANTI ABDULKADIR, S.Si, M.Si.Apt / 0017127106
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. TETI SUTRIYATI TULOLI, S.Farm. M.Si. Apt / 0020028004
Abstrak
ABSTRAK
Sapriliya Kaku. 2017. Hubungan Pengetahuan Dengan Kepatuhan Terapi Pasien Hipertensi Rawat Jalan Di RSUD Prof. Dr. H. Aloei Saboe Kota Gorontalo Tahun 2016. Skripsi, Program Studi S1, Jurusan Farmasi, Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Widysusanti Abdul Kadir, M.Si., Apt dan Pembimbing II Dr. Teti Sutriyati Tuloli, M.Si., Apt.
Hipertensi adalah peningkatan tekanan darah di arteri yang persisten. Di Indonesia hipertensi merupakan penyebab kematian utama ketiga untuk semua umur (6.8 %). Terkontrolnya hipertensi dibutuhkan kepatuhan pasien dalam mengkonsumsi obat. Kepatuhan ini harus dilandasi dengan pengetahuan dari penderita hipertensi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya hubungan pengetahuan dengan kepatuhan terapi pasien hipetensi di RSUD. Prof. DR. H. Aloei Saboe Kota Gorontalo tahun 2016. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif menggunakan metode deskriptif korelatif dengan pendekatan cross sectional. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 80 responden. Analisis data dilakukan secara bertahap mencakup analisis univariat dan bivariat dengan uji Chi-Square. Hasil penelitian menunjukkan tingkat pengetahuan pasien tergolong baik dengan rata-rata 87,5% dan tingkat kepatuhan pasien tergolong patuh dengan rata-rata 63,8%. Hasil uji Chi-Square menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara pengetahuan dengan kepatuhan terapi hipertensi di RSUD. Prof. DR. H. Aloei Saboe Kota Gorontalo tahun 2016 dengan nilai =0.000 (
Download berkas