SKRIPSI

Penulis / NIM
FATMAWATI MASPEKE / 821412066
Program Studi
S1 - FARMASI
Pembimbing 1 / NIDN
MOHAMMAD ADAM MUSTAPA, S.Si., M.Sc / 0022047702
Pembimbing 2 / NIDN
MADANIA, S.Farm., M.Sc., Apt / 0018058304
Abstrak
ABSTRAK Fatmawati Maspeke. 2016. Uji Aktivitas Antibakteri Ekstrak Etanol Kelopak Bunga Rosella Ungu (Hibiscus sabdariffa L.) Terhadap Bakteri Staphylococcus aureus dan Escherichia coli. Skripsi. Program Studi S1. Jurusan Farmasi. Fakultas Olahraga dan Kesehatan. Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Moh. Adam Mustapa, S.Si.,M.Sc dan Pembimbing II Madania, S.Farm.,M.Sc.,Apt. Rosella ungu merupakan salah satu tanaman yang berkhasiat sebagai antibakteri karena mengandung senyawa flavonoid, saponin dan tanin yang bekerja menghambat pertumbuhan bakteri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antibakteri ekstrak etanol kelopak bunga rosella ungu (Hibiscus sabdariffa L.) terhadap bakteri Staphylococcus aureus dan Escherichia coli. Sampel kelopak bunga rosella ungu yang digunakan diekstraksi dengan cara maserasi menggunakan pelarut etanol 70%. Ekstrak yang diperoleh dibagi menjadi 5 variasi konsentrasi sebagai kontrol perlakuan yaitu 5% b/v, 10% b/v, 15% b/v, 20% b/v dan 25% b/v dengan eritromisin sebagai kontrol positif dan etanol sebagai kontrol negatif. Metode uji yang digunakan adalah metode difusi agar dengan menggunakan parameter zona bening yang terbentuk disekitar kertas cakram. Hasil penelitian menunjukkan bahwa masing-masing konsentrasi ekstrak etanol kelopak bunga rosella ungu (Hibiscus sabdariffa L.) memiliki aktivitas antibakteri terhadap bakteri Staphylococcus aureus dan Escherichia coli, dengan konsentrasi 5% b/v memiliki rata-rata zona hambat 12,67 mm untuk bakteri Staphylococcus aureus dan untuk bakteri Escherichia coli memiliki rata-rata zona hambat 13,3 mm. Semakin tinggi konsentrasi yang digunakan akan semakin besar hambatan pertumbuhan bakteri yang dihasilkan. Kata Kunci: Kelopak Bunga Rosella Ungu, Staphylococcus aureus, Escherichia coli ABSTRACT Fatmawati Maspeke. 2016. Antibacterial Activity Test of Flower Petals Purple Rosella (Hibiscus sabdariffa L.) Ethanol Extract Towards Bacteria (Staphylococcus aureus and Escherichia coli). Thesis. Study Program S1. Pharmacy Departement. Faculty of Health and Sport. Gorontalo State University. First Advisor, Moh. Adam Mustapa, S.Si.,M.Sc and Second Advisor, Madania, S.Farm.,M.Sc,Apt. Rosella purple is one plant is effective as antibacterial compound because it contains flavonoids, saponins and tannins that works to inhibit the growth of bacteria. This research aims to know the antibacterial activity of flower petals purple rosella (Hibiscus sabdariffa L.) ethanol extract towards bacteria Staphylococcus aureus and Escherichia coli. Rosella purple flower petals of the sample used is extracted by means of maceration using solvent ethanol 70%. The extract obtained was divided into 5 variations of concentration as control treatment ie 5% w/v, 10% w/v, 15% w/v, 20% w/v, 25% w/v with erythromycin as a positive control and a negative control as ethanol. The test method used is the method of agar diffusion using the clear zone parameter that is formed around the paper discs. The results showed that each of the concentration of the rthanol extract of flower petals purple rosella (Hibiscus sabdariffa L.) has antibacterial activity against Staphylococcus aureus and Escherichia coli with a 5% w/v concentration has an average zone drag 12,67 mm for the bacteria Staphylococcus aureus and Escherichia coli bacteria to have the average drag zone 13,3 mm. Higher concentrations used will be even greater barriers to the growth of bacteria that are generated. Keywords: Rosella Purple Flower Petals, Staphylococcus aureus, Escherichia coli.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011