Penulis / NIM
AGUSTIWAN W DJAFAR / 821414005
Program Studi
S1 - FARMASI
Pembimbing 1 / NIDN
NUR AIN THOMAS, S.Si, M.Si.Apt / 0031128201
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. TETI SUTRIYATI TULOLI, S.Farm. M.Si. Apt / 0020028004
Abstrak
ABSTRAK
Agustiwan W.Djafar. 2019. Efektivitas Sediaan Emulgel Getah Pisang Ambon (Musa paradisiaca var.sapientum (L)) terhadap Luka Bakar pada Mencit (Mus musculus). Skripsi. Program Studi S1 Farmasi. Jurusan Farmasi, Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Nur Ain Thomas, S.Si.,M.Si.,Apt. dan Pembimbing II Dr. Teti Sutriyati Tuloli, S.Farm.,M.Si.,Apt.
Getah Pohon Pisang Ambon (Musa Paradisiaca Var.Sapientum) yang sudah dikenal lama dan dibudidayakan serta memiliki berbagai manfaat seperti antara lain getah Pisang untuk mengobati luka seperti luka bakar. Penelitian ini bertujuan untuk memformulasikan getah pisang Ambon dalam bentuk sediaan emulgel serta untuk mengetahui bagaimana efektivitas sediaan emulgel getah pisang Ambon dalam proses penyembuhan luka bakar pada mencit (Mus Musculus). Penelitian ini diawali dengan skrining fitokimia getah pisang Ambon selanjutnya dilakukan optimasi basis emulgel dengan variasi kosentrasi gelling agent viskolam F1 (5%), F2 (8%), dan F3 (10%), semua basis dievalusi meliputi organoleptis, daya sebar, daya lekat, pH, viskositas, dan uji freeze thaw. Basis optimum diformulasikan dengan getah pisang Ambon masing-masing F1a (10%), F1b (20%), F1c (30%), kemudian dilakukan uji iritasi 3 x 24 jam serta uji efektivitas dengan menggunakan mencit (Mus Musculus) dalam 5 kelompok yaitu kelompok kontrol negatif (basis emulgel), kontrol positif (bioplacenton), F1a (10%), F1b (20%), dan F1c (30%). Data uji efektifitas diolah dengan metode One Way Anova dengan taraf kepercayaan 95% (=0,05). Hasil penelitian menunjukan bahwa getah pisang Ambon yang diformulasikan dalam bentuk sediaan emulgel efektif untuk penyembuhan luka bakar, formula F1b dan F1c merupakan formula yang sangat efektif dalam proses penyembuhan luka bakar, dengan waktu penyembuhan selama 11 hari dan hasil analisis statistik One Way Anova p=0,042 (sig < ).
Kata Kunci : Emulgel, Getah Pisang Ambon, Penyembuhan Luka Bakar
Download berkas