SKRIPSI

Penulis / NIM
SINTIYA BASIRU / 821417070
Program Studi
S1 - FARMASI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr MOHAMMAD ADAM MUSTAPA, S.Si., M.Sc / 0022047702
Pembimbing 2 / NIDN
A. MU'THI ANDY SURYADI, M.Farm.,Apt / 0009018801
Abstrak
Penyakit infeksi merupakan salah satu penyakit yang disebabkan oleh mikroba diantaranya bakteri. Salah satu mikroorgansime yang sering menyebabkan penyakit infeksi yakni Streptococcus pneumonia dan Klabsiella pneumonia. Berdasarkan data empiris, tanaman yang memiliki potensi antimikroba yaitu daun kecubung (Datura metel L.). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas dan konsentrasi antibakteri daun kecubung (Datura metel L.) terhadap Streptococcus pneumonia dan Klabsiella pneumonia. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental yang meliputi, uji aktivitas antibakteri, uji KHM, uji KBM dan uji potensi antibakteri. Hasil penelitian uji aktivitas antibakteri ekstrak metanol daun kecubung (Datura metel L.) mampu menghambat pertumbuhan bakteri Streptococcus pneumonia pada kosentrasi hambat minimum 15% dan kosentrasi optimum 50% dengan rata-rata 16,33 mm dan 19,30 mm sedangkan Klabsiella pneumonia kosentrasi hambat minimum 20% dan kosentrasi optimum 50% dengan rata-rata 13,82 mm dan rata-rata 17,73 mm. Hasil data One Way Anova (�± < 0,01) dengan tingkat kepercayaan 99%. Kata Kunci: Kecubung, S.pneumonia, K.pneumonia, Antibakteri
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011