Penulis / NIM
SRI NUR'AIN E. AHMAD / 821418012
Program Studi
S1 - FARMASI
Pembimbing 1 / NIDN
MADANIA, S.Farm., M.Sc., Apt / 0018058304
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. NUR RASDIANAH, S.Si., M.Si., Apt / 0013057504
Abstrak
Penggunaan obat antibiotik yang tidak tepat banyak terjadi di dunia, baik dalam kalangan masyarakat maupun dalam lingkungan rumah sakit. Sehingga dapat menyebabkan resistensi antibiotik. Tujuan penelitian ini yaitu mengetahui pengetahuan dan sikap masyarakat sebelum dan setelah diberikan booklet dan video dagusibu antibiotik di Desa Lopo Kecamatan Batudaa Pantai Kabupaten Gorontalo, serta untuk mengetahui perbedaan dan pengaruh pengetahuan dan sikap masyarakat terhadap pemberian booklet dan video dagusibu antibiotik di Desa Lopo Kecamatan Batudaa Pantai Kabupaten Gorontalo. Penelitian ini merupakan penelitian quasy experimental design dengan pemberian booklet dan video sebelum dan sesudah pemberian edukasi. Jumlah sampel 74 yang diambil dengan teknik nonprobability sampling. Data penelitian dianalisis dengan uji Wilcoxon dan uji Man-Whitney. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan masyarakat sebelum edukasi sebagian besar masih dalam kategori cukup (booklet 57% dan video 62%) dan sikap kategori negatif (booklet 73% dan video 84%), pengetahuan masyarakat setelah edukasi mengalami peningkatan menjadi kategori baik (booklet 72% dan video 86%) dan sikap kategori positif (booklet 93% dan video 98%), ada pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan pengetahuan dan sikap setelah diberikan booklet dan video (P< 0,1), dan tidak adanya perbedaan yang signifikan antara pemberian booklet dan video terhadap peningkatan pengetahuan dan sikap (P> 0,1).
Download berkas