Penulis / NIM
SUPARJO T. PAERAH / 831410218
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN JASMANI KESEHATAN DAN REKREASI
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. NURHAYATI LIPUTO, M.Pd / 0002095703
Pembimbing 2 / NIDN
MIRDAYANI PAUWENI, S.Pd / 0003058402
Abstrak
ABSTRAK
SUPARJO T. PAERAH, 831 410 218 "PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN MODIFIKASI SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR TOLAK PELURU DALAM CABANG OLAHRAGA ATLETIK DI SDN NEGERI 65 KOTA TIMUR GORONTALO Skripsi Program Studi S1 Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi, Jurusan Pendidikan Olahraga, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dra. Hj. Nurhayati Liputo, M.Pd dan Mirdayani Pauweni, S.Pd, M.Pd
Bedasarkan hasil observasi kurangnya kreativitas guru dalam menerapan metode pembelajaran pada mata pelajaran penjasorkes pada materi tolak peluru. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dengan penerapan metode pembelajaran modifikasi sebagai upaya meningkatkan hasil belajar tolak peluru dalam cabang olahraga atletik di SDN Negeri 65 kota timur Gorontalo. Subjek penelitian yang akan dikenai tindakan adalah siswa kelas V SDN Negeri 65 Kota Timur Gorontalo Adapun jumlah keseluruhan siswa kelas V adalah 27 orang siswa. Berdsarkan hasil pengamatan pada sklus I telah mengalami perbaikan hasil belajar tolak peluru. Ini dapat dilihat dalam hasil data siklus I bahwa penelitian hasil siklus I, dari 27 orang siswa terdapat 16 orang yaitu 59,26 % dapat kategorikan "cukup. Serta 11 orang siswa atau 40,74 % dapat kategorikan "baik dengan rata-rata capaian 72,86%. Berangkat dari siklus I peneliti melanjutkan ke siklus II dengan hasil penelitian, dari 27 siswa SDN Negeri 65 kota timur Gorontalo terdapat 4 orang yaitu 14,81 % dapat dikategorikan "cukup dan 21 orang siswa atau 77,78 % dapat dikategorikan "baik. Serta 2 orang siswa atau 7,41 % dikategorikan "baik sekali, dengan rata-rata capaian hasil siklus II yaitu 81,04%. Berdasarkan hasil siklus I dan siklus II Hipotesis penelitian ini adalah dengan diterapkan metode pembelajaran modifikasi dalam proses pembelajaran maka hasil belajar tolak peluru pada siswa SDN 65 Kota Timur, dapat ditingkatkan. Hal itu terbukti dengan rata-rata hasil penelitian yaitu pada observasi awal memperoleh rata-rata sebesar 57,77. Selanjutnya pada siklus I, memperoleh rata-rata 72,86 atau meningkat 15,67. Pada siklus II diperoleh rata-rata sebesar 81,04 atau meningkat 9,13.
Kata Kunci: Metode Pembelajaran Modifikasi. Hasi Belajar Siswa
Download berkas