Penulis / NIM
RIFKYANTO ABASI / 831412015
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN JASMANI KESEHATAN DAN REKREASI
Pembimbing 1 / NIDN
Drs. AHMAD LAMUSU, S.Pd, M.Pd / 0019125809
Pembimbing 2 / NIDN
RUSLAN / 0017087802
Abstrak
Abstrak
Masalah dalam penelitan ini yaitu siswa kurang mampu melakukan teknik dasar Chest Pass pada cabang olahraga Bola Basket.pemecahan masalah, dengan penerapan strategi dalam proses pembelajaran pendidikan jasmani. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe(STAD)terhadap teknik dasar Chest Pass cabang olahraga Bola Basket pada siswa kelas XI IPS 1 SMA Negeri 1 Kabila.Penelitian ini dilakukan dengan menerapkan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Student Team Achievement Division (STAD).Hasil penelitian ini terbukti signifikan, dimana terjadi peningkatan kemampuan teknik dasar Chest Pass pada cabang olahraga Bola Basket.Berdasarkan hasil penelitian, data pretest menunjukkan Nilai tertinggi (50) dan Nilai yang terendah (25) Setelah dilakukan analisis diperoleh nilai rata-rata (41.247) dan nilai standar deviasi 6.333023 Sedangkan pada data posttest menunjukkan skor tertinggi (91.67) dan nilai terendah (58,3). Setelah dilakukan analisis diperoleh nilai rata-rata 79.989 dan standar deviasi 8.290715. Hal ini menunjukkan bahwa responden yang menjadi sampel dalam penelitian ini memperoleh peningkatan hasil rata-rata dari tes awal sampai dengan tes akhir.Pengumpulan data yang digunakan adalah indikator keterampilan siswa melakukan Chest Pass dan pengujian analisis data menggunakan uji-t. Dari penelitian ini menunjukan bahwa hasil analisis data diperoleh thitung = 2.1579, sedangkan dari tabel nilai t atau ttabelpada alfa = 0.05; dk = n-1 (20-1 =19) diperoleh harga ttebel = 1.729.Dengan demikian thitung lebih besar dari pada ttebel(2.1579> 1.729). Selanjutnya, mengacu pada kriteria pengujian yang menyatakan bahwa tolak Ho jika thitung (t0) > ttebel (tt), maka dalam hal ini H0 ditolak dan Ha diterima. Atau dengan kata lain, terdapat peningkatan kemampuan Chest Pass dalam permainan Bola Basket pada siswa kelas XI IPS 1 SMA Negeri 1 Kabila.
Kata Kunci : Model "Kooperatif Tipe Student Team Achievement Division (STAD), Keterampilan Siswa dalam melakukan teknik dasar Chest Pass dalam permainan Bola Basket.
Download berkas