SKRIPSI

Penulis / NIM
ASURA SUDE / 831413276
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN JASMANI KESEHATAN DAN REKREASI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr AISAH R POMATAHU, mkes / 0020055808
Pembimbing 2 / NIDN
Dra. NURHAYATI LIPUTO, M.Pd / 0002095703
Abstrak
ABSTRAK Tujuan penelitian tindakan kelas ini adalah untuk meningkatkan kemampuan pengoperan tongkat melalui strategi kelompok pada siswa kelas IV SDN 3 Bulango Timur Kabupaten Bone Bolango. Hipotesis tindakan yakni "Jika guru menggunakan strategi pembelajaran kelompok, maka kemampuan pengoporan tongkat estafet siswa kelas IV SDN 3 Bulango Timur Kabupaten Bone Bolanggo dapat ditingkatkan". Indikator kinerja jika pengoperan tongkat estapet non visual meningkat menjadi 85%, maka penelitian dinyatakan selesai. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan lembar pengamatan kegiatan siswa dan guru serta evaluasi atas meteri yang diajarkan pada setiap siklus kemudian data analisis baik secara kuantitatif maupun kualitatif. Berdasarkan analisis data diketahui terjadi peningkatan rata-rata kemampuan pengoperan tongkat estafet non visual yakni: pada observasi awal rata-rata kemampuan pengoperan tongkat estafet non visual sebesar 53.56. setelah di adakan tindakan siklus I terjadi peningkatan sebesar 20,38 menjadi 73,94. dan di siklus II terjadi peningkatan sebesar 12,08 menjadi 86,02 dengan demikian rata-rata peningkatan dari observasi awal sampai pada siklus II sebesar 32,46 jadi hipotesis yang berbunyi "Jika menggunakan strategi pembelajaran kelompok, maka kemampuan pengoporan tongkat estafet siswa kelas IV SDN 3 Bulango Timur Kabupaten Bone Bolanggo dapat ditingkatkan" dapat diterima. Kata Kunci : Pengoperan Tongkat Estafet Non Visual Melalui Strategi Kelompok
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011