SKRIPSI

Penulis / NIM
MOHAMAD NAZIB ALAMRI / 831414005
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN JASMANI KESEHATAN DAN REKREASI
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. H. HARIADI SAID, M.Si / 0016036104
Pembimbing 2 / NIDN
SURIYADI DATAU, S.Pd., M.Pd / 0019048201
Abstrak
Abstrak Penelitian pada cabang olahraga bulutangkis sangatlah penting untuk meningkatkan prestasi olahraga, alasannya bulutangkis merupakan olahraga yang sangat diminati dikalangan masyarakat. Penelitian ini didasarkan pada kenyataan yang ada, bahwa umumnya teknik smash atlet PB.Alfath masih relatif rendah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh latihan dumble terhadap kemampuan smash. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen, penelitian eksperimen ini dilakukan melalui beberapa tahapan yaitu test awal, perlakuan, dan test akhir. populasinya adalah seluruh atlet PB.Alfath yang terdiri dari 15 orang dan menjadi sampel tetap. Pelaksanaan penelitian dilakukan pada lapangan Atlet PB.Alfath, dengan pertemuan lima kali seminggu. Hipotesis penelitian adalah terdapat pengaruh latihan dumble terhadap kemampuan smash pada permainan bulutangkis atlet PB.Alfath. Langkah awal pada pengujian hipotesis adalah Tehnik statistic yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah uji " t. uji ini dilakukan setelah selesai melakukan uji homogenitas data terhadap test awal dan test akhir. Pada akhir pengujian hipotesis didapati bahwa ternyata 27,176 lebih besar dari nilai t_tabel yakni sebesar 2,145 pada taraf nyata dan derajat kebebasan maka diterima, ini berarti bahwa rata-rata latihan dumble memberikan kontribusi positif terhadap kemampuan smash pada permainan bulutangkis. Kesimpulan penelitian ini terdapat pengaruh latihan dumble terhadap kemampuan smash pada permainan bulutangkis atlet PB.Alfath. berdasarkan hasil penelitian di atas diharapkan bagi pelatih PB.Alfath dapat menggunakan model latihan dumble sebagai media latihan bagi atlet. Kata Kunci : Latihan Dumble, Kemampuan Smash Bulutangkis, PB.Alfath
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011