SKRIPSI

Penulis / NIM
ASRIANTI UWE / 841409018
Program Studi
S1 - KEPERAWATAN
Pembimbing 1 / NIDN
DIAN SARASWATI, S.Pd, M.Kes / 0029056902
Pembimbing 2 / NIDN
NURMAULID, S.Kep, Ns., M.Kes / 00191283
Abstrak
ABSTRACT Asrianti Uwe. 2013. The Relationship between Mother’s Knowledge about Nutrition and Baby’s Nutritious Status (A study at Tilote Puskesmas, Gorontalo District, 2013). Skripsi, Department of Nursing, Faculty of Sports and Health Sciences, Universitas Negeri Gorontalo. The principal supervisor was Dian Saraswati, S.Pd., and the co-supervisor was Nurmaulid, S.Kep Ns. M.Kep. Nutrition is one of health problems happened in almost all countries today, both in developed and developing countries. However, nutrition problems on babies can be prevented as long as mothers have more than enough knowledge about good ways of feeding and food arrangement. There are several malnourished babies. Researches aimed to know the relationship between mother’s knowledge about nutrition and baby’s nutritious status at Tilote Puskesmas, Gorontalo District, 2013. It was a cross sectional study. The population included all mothers from the Puskesmas; there were 232 baby’s mothers. Moreover, the samples were 147 babies selected through purposive sampling. The research results showed that there was a relationship between mother’s knowledge (p= 0,000), and social economy (income) (p=0,010) with baby’s nutritious status at Tilote Puskesmas, Gorontalo District. Meanwhile, mother’s education (p=0,066) statistically cannot show any relationships. Based on the research results, it can be seen that knowledge and income may affect baby’s nutritious status, while the education does not have any relationship with baby’s nutritious status. It is expected that health service staff are willing to increase mother’s sense as well as there is a need to increase the information sharing through available various media at Tilote Puskesmas continuously. Keywords: Knowledge, Nutrition Status, Babies. ABSTRAK Asrianti Uwe. 2013. Hubungan Pengetahuan Ibu Tentang Gizi Dengan Status Gizi Balita (Suatu Penelitian di Puskesmas Tilote Kabupaten Gorontalo Tahun 2013). Skripsi, Jurusan Keperawatan, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan dan Keolahragaan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I, Dian Saraswati S.Pd, M.Kes dan Pembimbing II, Nurmaulid, S.Kep, Ns. M.Kep Gizi merupakan salah satu masalah kesehatan di berbagai negara, baik di negara maju maupun di negara berkembang. Namun, kejadian masalah gizi pada balita ini dapat dihindari apabila ibu memiliki pengetahuan yang cukup tentang cara pemberian makanan dan mengatur makanan balita dengan baik. Di Puskesmas Tilote masih terdapat balita yang mengalami gizi kurang dan gizi buruk. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan ibu tentang gizi dengan status gizi balita di Puskesmas Tilote Kabupaten Gorontalo tahun 2013. Jenis penelitian yang digunakan adalah cross sectional study. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu dari balita yang berada di Puskesmas Tilote yang berjumlah 232 balita, sedangkan sampel sebanyak 147 balita yang ditentukan dengan teknik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan antara pengetahuan ibu (p=0,000), dan sosial ekonomi (pendapatan) (p=0,010) dengan status gizi balita di Puskesmas Tilote Kabupaten Gorontalo, sementara pendidikan ibu (p=0,066) secara statistik tidak menunjukkan adanya hubungan, berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa pengetahuan, dan sosial ekonomi (pendapatan) mempengaruhi status gizi balita sedangkan pendidikan tidak ada hubungan dengan status gizi balita. Diharapkan Bagi petugas kesehatan untuk lebih meningkatkan pengetahuan ibu juga perlu ditingkatkan lagi penyebarluasan informasi melalui media penyuluhan yang ada di Puskesmas Tilote secara berkala dan berkesinambungan. Kata Kunci : Pengetahuan, Status Gizi, Anak Balita
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011