SKRIPSI

Penulis / NIM
NOVITA DALANGGO / 841410145
Program Studi
S1 - KEPERAWATAN
Pembimbing 1 / NIDN
SUWARLY MOBILIU, S.Kp., M.Kep / 00310561
Pembimbing 2 / NIDN
dr. NANANG ROSWITA PARAMATA, M.Kes / 0028107706
Abstrak
ABSTRAK NOVITA DALANGGO "EFEKTIVITAS METODE BERMAIN TERHADAP KEMAMPUAN DASAR (KOGNITIF DAN PSIKOMOTOR) ANAK PRASEKOLAH (2-5 TAHUN) DI PAUD ANUGERAH DESA WONGGAHU KECAMATAN PAGUYAMAN KABUPATEN BOALEMO " (Yang terdiri dari XVI + 58 halaman + 5 tabel + 19 kepustakaan dari tahun 2003 sampai dengan tahun 2013). Pembimbing I Ibu Suwarly Mobiliu, S.Kp, M.Kep dan pembimbing II dr Nanang Paramata, M.Kes. Anak prasekolah adalah mereka yang berusia 3-6 tahun, mereka biasanya mengikuti program prasekolah baik di taman kanak-kanak, kelompok bermain maupun tempat penitipan anak. Dalam kesehariannya aktivitas anak prasekolah yaitu bermain. Tujuan umum dalam penelitian ini yaitu untuk mengetahui efektivitas metode bermain terhadap kemampuan dasar (kognitif dan psikomotor) anak prasekolah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu pre experimental dengan pendekatan one group pretest-posttest design dengan satu macam perlakuan tanpa kelompok kontrol. Penelitian ini dilakukan pada 24 Februari sampai 28 Februari 2014 dengan populasi seluruh anak prasekolah yang ada di Paud Anugerah. Seluruh populasi diambil sebagai sampel (Total sampling) yaitu sebanyak 24 anak. Instrument yang digunakan dalam penelitian ini yaitu lembar observasi dengan menggunakan checklist. Berdasarkan hasil penelitian, kemampuan dasar kognitif dan psikomotor anak prasekolah sebelum diberikan perlakuan atau metode bermain puzzle yaitu rata-rata 20,83% dan setelah diberikan perlakuan atau metode bermain puzzle setelah 5 hari berturut-turut yaitu meningkat menjadi 77,08% dari 24 anak. Kesimpulan penelitian ini adalah dengan bermain puzzle dapat meningkatkan kemampuan dasar kognitif dan psikomotor anak prasekolah yang ada di Paud Anugerah Desa Wonggahu Kecamatan Paguyaman Kabupaten Boalemo. Dari hasil penelitian diatas disarankan bagi sekolah, orang tua agar lebih meningkatkan kemampuan dasar kogitif dan psikomotor anak prasekolah melalui metode bermain. Kata Kunci : Kognitif, Psikomotor.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011