SKRIPSI

Penulis / NIM
INDRI MOHAMAD / 841410149
Program Studi
S1 - KEPERAWATAN
Pembimbing 1 / NIDN
dr. ZUHRIANA K YUSUF, M.Kes / 0006017405
Pembimbing 2 / NIDN
IQBAL D.HUSAIN, S.Kep, Ns., M.KeP / 012
Abstrak
Indri Mohamad. 2014. Hubungan Tingkat Stres dengan Angka Kejadian Acne Vulgaris pada Remaja di SMA Negeri 2 Limboto. Skripsi, Jurusan Keperawatan, Fakultas Ilmu - Ilmu Kesehatan dan Keolahragaan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I dr. Zuhriana K. Yusuf, M.Kes dan Ns. Iqbal Husain, S.Kep, M.Kep, Sp.KMB Pembimbing II. Daftar Pustaka; 36 (1999 - 2013). Acne vulgaris merupakan masalah yang sering timbul dikalangan remaja yang salah satu penyebabnya adalah stres. Dari hasil penelitian menunjukan sebanyak 85% populasi mengalami jerawat pada usia 12 - 25 tahun. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan tingkat stres dengan angka kejadian acne vulgaris pada remaja di SMA Negeri 2 Limboto. Desain penelitian yang digunakan adalah analitik menggunakan metode Cross Sectional Study. Populasi yang diambil dalam penelitian ini yaitu keseluruhan siswa SMA Negeri 2 Limboto yang berjumlah 780 siswa. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 124 orang dengan tehnik pengambilan porposive sampling. Analisis data yang digunakan uji Kendall's Tau. Hasil penelitian menunjukan sebanyak 91 (73,4%) responden mengalami acne vulgaris yang diakibatkan karena stres dan tingkat stres yang dialami responden penderita acne vulgaris terbagi menjadi beberapa kategori yaitu ringan: 25 orang (20,2%), sedang 21 orang (16,9%) dan berat 78 orang (62,9%). Setelah dilakukan uji statistik didapatkan ada hubungan yang bermakna (p=0,007) antara tingkat stres dengan angka kejadian acne vulgaris. Kesimpulan terdapat hubungan antara tingkat stres dengan angka kejadian acne vulgaris. Saran untuk mengatasi stres yaitu tidur dengan teratur, selalu berpikir positif dan saran untuk penelitian selanjutnya agar memperhatikan faktor lain seperti penggunaan kosmetik dan faktor lainnya. Kata Kunci: Stres, Acne Vulgaris, Remaja
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011