SKRIPSI

Penulis / NIM
YUDISTIRA M. TAMPOY / 841410155
Program Studi
S1 - KEPERAWATAN
Pembimbing 1 / NIDN
dr. ZUHRIANA K YUSUF, M.Kes / 0006017405
Pembimbing 2 / NIDN
DR ROSMIN ILHAM, S.Kep,Ns,MM / 0007
Abstrak
ABSTRAK Yudistira M. Tampoy. 2014. Hubungan Dukungan Sosial Dengan Tingkat Stres Pada Pasien Gagal Ginjal Kronik Di Ruang Hemodialisa RSUD.Prof.Dr.H. Aloei Saboe Kota Gorontalo. Skripsi, Jurusan Keperawatan, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan dan Keolahragaan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I dr. Zuhriana K. Yusuf M.Kes dan Pembimbing II DR. Hj. Rosmin Ilham S.Kep, Ns, MM. Penderita penyakit GGK memerlukan terapi hemodialisa sebagai pengganti fungsi ginjal. Ketergantungan pada mesin dialysa dapat memicu terjadinya stres. Adanya dukungan sosial yang diberikan memiliki peranan penting dalam mengurangi stres yang dialami pasien GGK. Tujuan penelitian ini ingin mengetahui hubungan dukungan sosial dengan tingkat stres pada pasien Gagal Ginjal Kronik. Penelitian ini adalah penelitian Deskriptif analitik dengan menggunakan pendekatan cross sectional. Populasi berjumlah 30 orang. Teknik pengambilan sampel Accidental Sampling, menggunakan instrument kuisioner, jumlah sampel 30 responden. Menggunakan uji statistik Fisher Exact Test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar pasien mendapat dukungan kurang yakni 16 responden (53,3%), dukungan cukup 10 responden (33.3%) dan dukungan baik hanya 4 responden (13.3%). Untuk tingkat stres yaitu tingkat stres ringan sebanyak 14 responden (46.7%), tingkat stres sedang 13 responden (43.3%), dan tingkat stres berat 3 responden (10%). Dari hasil uji statistik Fisher Exact Test didapatkan hasil nilai p value = 0.008 (0.008 < 0.05) artinya terdapat Hubungan Dukungan Sosial dengan Tingkat Stres Pada Pasien Gagal Ginjal Kronik. Simpulan dalam penelitian ini adalah ada hubungan dukungan sosial dengan tingkat stres paada pasien Gagal Ginjal Kronik. Disarankan agar dukungan sosial selalu diberikan untuk mengurangi stres yang dialami pasien GGK. Kata Kunci : Gagal Ginjal Kronik, Dukungan Sosial, Tingkat Stres.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011