Penulis / NIM
NILAM JAPAR / 841410176
Program Studi
S1 - KEPERAWATAN
Pembimbing 1 / NIDN
dr. ZUHRIANA K YUSUF, M.Kes / 0006017405
Pembimbing 2 / NIDN
VIK SALAMANJA,S.KEP,NS, S.Kep, Ns., M.Kes / 00000
Abstrak
ABSTRAK
Nilam japar, 2014. Hubungan pengetahuan ibu dengan pemberian kolostrum pada bayi baru lahir di Kelurahan Lekobalo Kecamatan Kota Barat Kota Gorontalo, Skripsi, Program Studi Ilmu Keperawatan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing 1 dr. Zuhriana K. Yusuf, M.Kes, dan Pembimbing II Ns. Vik Salamanja S.Kep, M.Kes.Dapus 16 (2005-2014)
Bayi baru lahir sangatlah penting untuk mendapatkan kolostrum, karena kolostrum mengandung antibody yang membawa dampak pada peningkatan daya tahan tubuh sehingga setiap infeksi yang masuk ke dalam saluran cerna dapat diatasi dengan baik. Tujuan dari penelitian ini Untuk mengetahui hubungan Pengetahuan Ibu Dengan Pemberian Kolostrum Pada Bayi Baru Lahir Di Kelurahan Lekobalo Kecamatan Kota Barat Kota Gorontalo.
Desain penelitian yang digunakan adalah cross sectional, dengan tehnik pengambilan sampel yaitu Simple Random Sampling dengan jumlah responden sebanyak 50 ibu dari 89 sampel Analisa data yang digunakan adalah uji statistic chi-square.
Berdasarkan hasil penelitian didapatkan pengetahuan ibu tentang pemberian kolostrum kurang yaitu sebanyak 33 orang (66,0%) dan sebanyak 17 orang (34,0%) memiliki pengetahuan baik. Sehingga pemberian kolostrum pada bayi baru lahir sebanyak 50 orang. Dari hasil uji statistik diperoleh nilai p (0,029) < (0,05).
Saran untuk orang tua diharapkan dapat menambah pengetahuan tentang pemberian kolostrum agar bayi tersebut bisa mendapatkan protein yang tinggi, yang juga berfungsi untuk melindungi bayi dari berbagai bakteri, dan virus merugikan.
Kata kunci : Pengetahuan, kolostrum, bayi baru lahir
Download berkas