SKRIPSI

Penulis / NIM
RISNAWATY KAMA / 841410194
Program Studi
S1 - KEPERAWATAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr HERLINA JUSUF, Dra., M.Kes / 0001106308
Pembimbing 2 / NIDN
NASRUN PAKAYA, S.Kep, Ns, M.Kep / 0018117605
Abstrak
ABSTRAK Risnawaty Kama. 2014. Faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Penyakit Katarak di RSUD dr. Hasri Ainun Habibie Provinsi Gorontalo. Skripsi, Jurusan Keperawatan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Hj. Herlina Jusuf, Dra., M. Kes dan Pembimbing II Ns. Nasrun Pakaya, M.Kep Katarak merupakan suatu proses pengeruhan pada lensa mata yang dapatmembuat penglihatan menjadi buram bahkan sampai tidak melihat. Lensa menjadi keruh atau berwarna putih abu-abu dan ketajaman penglihatan berkurang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan kejadian penyakit katarak di RSUD dr. Hasri Ainun Habibie Provinsi Gorontalo. Jenis penelitian yang digunakan adalah analitik korelatif dengan menggunakan pendekatan Cross Sectional. Populasi pada penelitian ini berjumlah 188 orang. Sampel pada penelitian berjumlah 126 orang responden yang didapatkan dengan menggunakan simple random sampling. Hasil penelitian dengan analisis uji Chi Square dengan interval kemaknaan 0,05 didapatkan hubungan yang bermakna antara Kejadian Diabetes Melitus (p= 0,000), kejadian Trauma Mata (p= 0,000) dan Pekerjaan (p= 0,000 < p= 0,005) dengan kejadian katarak. Merokok tidak ada hubungan dengan kejadian katarak (p= 0,186). Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa kejadian Diabetes Melitus, Trauma Mata dan Pekerjaan menjadi faktor risiko terhadap kejadian katarak. Disarankan kepada responden lebih memperhatikan lagi tentang kesehatan mata dengan cara lebih banyak mengkonsumsi makanan yang sehat seperti buah dan sayauran yang banyak mengandung vitamin C dan E seperti jeruk, melon, tomat, bayam, dan brokoli. Kata Kunci : Katarak, Diabetes Melitus, Trauma Mata, Pekerjaan
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011