SKRIPSI

Penulis / NIM
ASWINDA MIOLO / 841411052
Program Studi
S1 - KEPERAWATAN
Pembimbing 1 / NIDN
DIAN SARASWATI, S.Pd, M.Kes / 0029056902
Pembimbing 2 / NIDN
ANDI MURSYIDAH, S.Kep.,NS., M.Kes / 9900981058
Abstrak
HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN PERILAKU SCHOOL REFUSAL PADA ANAK PRASEKOLAH DI TK DAMHIL KOTA GORONTA Aswinda Miolo 841411052 Program Studi Ilmu Keperawatan, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan dan Keolahragaan, Universitas Negeri Gorontalo ABSTRAK ASWINDA MIOLO, 2015. Hubungan Pola Asuh Orang Tua Dengan School Refusal Pada Anak Prasekolah di TK Damhil Kota Gorontalo. Skripsi, Program Studi Ilmu Keperawatan, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan Dan Keolahragaan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I, Dian Saraswati S.pd,M.Kes, dan Pembimbing II Andi Mursyidah S.Kep, Ns. M.Kes. School refusal yaitu masalah emosional yang dimanifestasikan dengan ketidak inginan anak untuk menghadiri sekolah, disebabkan karena kecemasan berpisah dari orang terdekat. Anak prasekolah merupakan anak usia dini dimana anak sudah menginjak masa sekolah. Pada masa ini dibutuhkan dukungan dan pola asuh yang baik dari orang tua untuk mengembangkan totalitas potensi yang ada pada diri anak. Adapun tujuan masalah yaitu apakah ada hubungan pola asuh orang tua dengan school refusal pada anak prasekolah di TK Damhil. Desain penelitian menggunakan Survey Analitik dengan pendekatan Cross Sectional. Populasi penelitian ini seluruh orang tua dan pengasuh yang ada di TK Damhil berjumlah 78 orang. Sampel penelitian ini ditentukan dengan teknik Purposive Sampling di dapatkan 36 sampel. Hasil penelitian didapatkan pola asuh orang tua baik yaitu 55,6%, dan pola asuh cukup didapatkan 44,4%, Sedangkan perilaku school refusal pada prasekolah yaitu 33,3% dan yang tidak school refusal yaitu 66,7%. Dengan menggunakan uji chi-square di dapatkan p-value sebesar 0,000 (a>0,05) yang berarti adanya hubungan pola asuh orang tua dengan school refusal pada anak prasekolah di TK Damhil kota Gorontalo. Saran bagi orang tua hendaknya memperhatikan pola asuh yang diberikan kepada anak agar memperoleh Perilaku dan perkembangan anak yang tidak menyimpang. Kata kunci : Pola asuh orang tua, perilaku school refusal Daftar Pustaka : Jumlah 40 (2003 Sampai dengan tahun 2014)
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011