Penulis / NIM
RAMADINA S. THALIB / 841414025
Program Studi
S1 - KEPERAWATAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. RAMA HIOLA, Dra.,M.Kes / 0024035403
Pembimbing 2 / NIDN
WIRDA Y DULAHU, S.Kep, Ns., M.Kep / 0923038701
Abstrak
ABSTRAK
Ramadina S. Thalib. 2018. Faktor - Faktor yang Berhubungan dengan Perilaku SADARI Siswi SMA Negeri 1 Suwawa. Skripsi. Progam Studi Ilmu Keperawatan, Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing 1 Dr. Rama P Hiola. Dra, M., Kes. Pembimbing 2 Ns. Wirda Y Dulahu. S,kep. M, Kep.
SADARI adalah pemeriksaan payudara sendiri yang mudah, dapat dilakukan setiap wanita dan bisa dilakukan sendiri. SADARI dilakukan sedini mungkin agar dapat mendeteksi kanker payudara lebih awal, dikarenakan sekitar 85% kelainan di payudara biasanya pertama kali dikenali oleh penderita. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor - faktor yang berhubungan dengan perilaku SADARI Siswi SMA Negeri 1 Suwawa.
Desain Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode observasional analitic melalui pendekatan cross sectional. Populasi berjumlah 301 siswi, dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling, jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 100 siswi dengan kriteria sudah pernah mendapatkan sosialisasi SADARI sebelumnya. Data dikumpulkan dengan melakukan wawancara dengan menggunakan kuesioner kepada responden. Pengolahan data dilakukan dengan analisis uji chi-square.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa faktor yang berhubungan dengan perilaku SADARI yakni : pengetahuan dengan perilaku SADARI memiliki nilai p=0,002 < =0,05, motivasi keluarga dengan perilaku SADARI memiliki nilai p=0,000 < =0,05, pengaruh teman sebaya dengan perilaku SADARI memiliki nilai p=0,000 < =0,05, persepsi hambatan dengan perilaku SADARI p=0,000 < =0,05, riwayat penyakit dengan perilaku SADARI
p=0,000 < =0,05. Jadi, didapatkan ada hubungan antara pengetahuan, motivasi keluarga, pengaruh teman sebaya, persepsi hambatan, riwayat penyakit keluarga dengan perilaku SADARI Siswi SMA Negeri 1 Suwawa.
Diharapkan kedepannya ada suatu kegiatan dari tenaga kesehatan maupun dari dalam lingkup sekolah yang menambah wawasan dan ketertarikan siswi SMA Negeri 1 Suwawa untuk melakukan SADARI.
Kata kunci : SADARI, Pengetahuan, Motivasi keluarga, Pengaruh teman sebaya. Persepsi hambatan, Riwayat penyakit keluarga.
Daftar Pustaka : 35 referensi (2008-2018)
Download berkas