Penulis / NIM
RAMNA S. HUMONGGIO / 841414047
Program Studi
S1 - KEPERAWATAN
Pembimbing 1 / NIDN
RINI FAHRIANI ZEES, S.Kep, Ns., M.Kes / 00011181
Pembimbing 2 / NIDN
dr. ELVIE FEBRIANI DUNGGA, M.Kes / 0017027904
Abstrak
Ramna S. Humonggio. 2018. Hubungan Antara Pengetahuan Orang Tua Tentang Autis Dengan Sikap Penerimaan Orang Tua di Pusat Layanan Autis Gorontalo. Skripsi, Jurusan Keperawatan, Fakultas Olahraga Dan Kesehatan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Rini Fahriani Zees S.Kep, Ns, M.Kep, Pembimbing II dr. Elvie Febriani Dungga, M.Kes.
Autisme merupakan salah satu bentuk gangguan tumbuh kembang, berupa sekumpulan gejala akibat adanya kelainan syaraf-syaraf tertentu yang menyebabkan fungsi otak tidak bekerja secara normal, sehingga mempengaruhi tumbuh kembang, kemampuan komunikasi, dan kemampuan interaksi sosial seseorang. Tujuan dari Penelitian ini untuk mengetahui apakah ada hubungan pengetahuan orang tua tentang autis dengan sikap penerimaan orang tua di Pusat Layanan Autis Gorontalo.
Penelitian ini adalah penelitian survey analitik dengan rancangan cross secsional. Tekhnik pengambilan sampel pada penelitian ini adalah total sampling. Variabel independen adalah pengetahuan orang tua dan Variabel dependen adalah sikap penerimaan orang tua. Sampel penelitian 41 orang tua dari anak autis di Pusat Layanan Autis Gorontalo.
Hasil penelitian ini menunjukkan dari 41 responden terdapat 20 responden (48,8%) dengan pengetahuan baik dan sikap penerimaan baik, 2 responden (4,9%) dengan pengetahuan cukup namun sikap penerimaannya baik, dan 19 responden (46,3%) dengan pengetahuan cukup dan sikap penerimaannya cukup.
Kesimpulan pada penelitian ini terdapat hubungan antara pengetahuan orang tua tentang autis dengan sikap penerimaan orang tua di Pusat Layanan Autis Gorontalo dengan P value = 0,000 (
Download berkas