SKRIPSI

Penulis / NIM
FEBRIS TANGAHU / 841415116
Program Studi
S1 - KEPERAWATAN
Pembimbing 1 / NIDN
dr. VIVIEN NOVARINA A KASIM, M.KES / 0019058301
Pembimbing 2 / NIDN
ANDI MURSYIDAH, S.Kep.,NS., M.Kes / 9900981058
Abstrak
ABSTRAK Febris Tangahu. 2016. Efektivitas Home Visit Terhadap Pengetahuan dan Sikap Keluarga Penderita TBC di Wilayah Kerja Pukesmas Bulango Selatan Kabupaten Bone Bolango. Skripsi. Program Studi Keperawatan. Pembimbing I dr. Vivien Novarina A. Kasim, M.Kes. dan pembimbing II Andi Mursyidah, S.Kep, Ns, M.Kes. Home visit merupakan suatu bentuk pelayanan kesehatan yang dilakukan oleh tim kesehatan di rumah penderita, yang bertujuan untuk memandirikan penderita dan keluarganya termasuk keluarga penderita TBC. Masalah TBC masih menjadi masalah bersama, diwilayah kerja Puskesmas Bulango Selatan angka kejadian TBC pada tahun 2015 sebanyak 19 penderita dan meningkat menjadi 26 penderita pada tahun 2016. Desain penelitian adalah pre experiments. Populasi semua keluarga penderita TBC di wilayah kerja Puskesmas Bulango Selatan yang berjumlah 114 orang, dengan total sampel sebanyak 47 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan kuisioner, analisa data univariat dan bivariat. Kegiatan home visit efektif terhadap perubahan pengetahuan dan sikap keluarga penderita TBC di wilayah kerja Puskesmas Bulango Selatan yang ditunjukkan oleh nilai uji wilcoxon Signet rank test mendapatkan nilai p= 0.000 < taraf nyata (=0.05) untuk pengetahuan dan untuk nila sikap uji wilcoxon Signet rank test mendapatkan nilai p= 0.000 < taraf nyata (=0.05). Kesimpulan menunjukkan bahwa Kegiatan home visit efektif terhadap perubahan pengetahuan dan sikap keluarga penderita TBC di wilayah kerja Puskesmas Bulango Selatan kabupaten Bone Bolango dengan nilai p= 0.000. Saran dapat menjadi tambahan referensi bagi peneliti dan untuk puskesmas agar terus melakukan kegiatan home visit sesuai protap. Kata Kunci : Home Visit, Pengetahuan, Sikap, Keluarga, TBC Daftar Pustaka : 21 referensi (tahun 2002-Tahun 2016)
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011