Penulis / NIM
IRAWATY MASI / 841415134
Program Studi
S1 - KEPERAWATAN
Pembimbing 1 / NIDN
dr. VIVIEN NOVARINA A KASIM, M.KES / 0019058301
Pembimbing 2 / NIDN
AHMAD ASWAD, S.Kep, Ns., Mph / 21
Abstrak
ABSTRAK
IrawatyMasi. 2016. Hubungan Antara Pelaksanaan Timbang Terima Dengan Keselamatan Pasien di Ruang G3 (Interna) RSUD Prof. Dr. H. Aloei Saboe Kota Gorontalo. Skripsi, Program Studi Ilmu Keperawatan, Fakultas Olah raga dan Kesehatan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I dr.Vivien Novarina A. Kasim, M. Kes dan Pembimbing II Ns. Ahmad Aswad, S.Kep, M.ph.
Pemberian asuhan keperawatan merupakan dasar yang diperlukan oleh setiap pasien rawat inap. Salah satunya adalah prosedur timbang terima yang merupakan kegiatan sehari-hari dan harus dilakukan oleh perawat. Pelaksanaan Timbang terima pasien merupakan tindakan keperawatan yang secara langsung akan berdampak pada perawatan dan keselamatan pasien, selain itu juga Timbang terima pasien dibangun sebagai sarana untuk menyampaikan tanggung jawab serta penyerahan legalitas yang berkaitan dengan pelayanan keperawatan pada pasien. Tujuan penelitian adalah untuk menganalisis hubungan pelaksanaan timbang terima dengan keselamatan pasien di Ruang G3 (Interna) RSUD Prof. Dr. H. Aloei Saboe Kota Gorontalo.
Jenis penelitian adalah Ananlisis Deskriptif dengan pendekatan Cross Sectional. Populasi penelitian adalah seluruh perawat yang berada di Ruangan MPKP Interna dan SP2KP Interna yang berjumlah 55 orang perawat dengan teknik Purposive sampling sebanyak 41 orang Perawat.Analisa data dilakukan dengan menggunakan uji Fisher.
Hasil penelitian ini adalah pelaksanaan timbang terima di Ruang G3 (Interna) RSUD Prof Dr. H. Aloei Saboe Kota Gorontalo kategori baik 31 Responden (75,6%), kategori kurang 10 Responden (24,4%) dan Penerapan keselamatan pasien di Ruang G3 (Interna) RSUD Prof Dr. H. Aloei Saboe Kota Gorontalo kategori baik35 Responden (85,4%), kategori kurang 6 Responden (14,6%). Kesimpulan penelitian menunjukan terdapat Hubungan Antara Pelaksanaan Timbang Terima Dengan Keselamatan Pasien di Ruang G3 (Interna) RSUD Prof. Dr. H. Aloei Saboe Kota Gorontalo dengan nilai value = 0,000 ( 0,005). Diharapkan dari hasil penelitian ini dapat menjadikan sebagai tambahan ilmu/referensi baru bagi dunia kesehatan dan dapat menjadi referensi untuk penelitian selanjutnya.
Kata Kunci : TimbangTerima, KeselamatanPasien
Download berkas