Penulis / NIM
SRI JUNIARTI / 841416033
Program Studi
S1 - KEPERAWATAN
Pembimbing 1 / NIDN
WIRDA Y DULAHU, S.Kep, Ns., M.Kep / 0923038701
Pembimbing 2 / NIDN
SITTI FATIMAH MEYLANDRI ARSAD, S.Kep, Ns, M.Kep / 0021059004
Abstrak
ABSTRAK
Sri Juniarti, 2022. Hubungan Gaya Kepemimpinan Kepala Ruangan dengan Organizational Citizenship Behavior (OCB) di RSUD. Prof. Dr. H. Aloei Saboe Kota Gorontalo. Skripsi, Program Studi Ilmu Keperawatan, Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Ns. Wirda Y. Dulahu., M.Kep dan Pembimbing II Ns. Sitti Fatimah M. Arsad., M.Kep
Organizational Citizenship Behavior (OCB) berpengaruh terhadap kinerja perawat sehingga semakin kuatnya OCB terkait dengan perilaku perawat yang suka membantu atau mengutamakan orang lain, berdisiplin tinggi, baik dan sopan terhadap orang lain dan memiliki rasa toleransi tinggi yang terbentuk secara kuat akan menjadi faktor pendorong kinerja perawat. Salah satu faktor yang dapat mempengaruhi OCB dan kinerja karyawan adalah kepemimpinan. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis hubungan gaya kepemimpinan kepala ruangan dengan OCB.
Penelitian ini adalah jenis penelitian Kunatitatif. Desain yang digunakan survey deskriptif dengan pendekatan cross-sectional study. Populasinya perawat sejumlah 149 perawat dengan jumlah sampel 38 responden dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling. Analisa yang digunakan adalah analisa bivariat menggunakan uji chi-square. Hasil penelitian didapatkan nilai signifikan antara Gaya Kepemimpinan Kepala Ruangan dengan organizational citizenship behavior (p value 0,000). Kesimpulannya terdapat hubungan yang siginifikan antara gaya kepemipinan kepala ruangan dengan Organizational Citizenship Behavior. Saran bagi instansi kesehatan diharapkan dapat meningkatkan kinerja seorang pemimpin disuatu ruangan agar bisa menjadi contoh yang baik kepada bawahan ataupun jajarannya.
Kata Kunci : Organizational Citizenship Behavior (OCB), Gaya Kepemimpinan
Daftar Pustaka : 87 (2007-2020)
Download berkas