Penulis / NIM
FADILLAH IRALISTY HUNTA / 841416037
Program Studi
S1 - KEPERAWATAN
Pembimbing 1 / NIDN
DR ROSMIN ILHAM, S.Kep,Ns,MM / 0007
Pembimbing 2 / NIDN
Ns. RACHMAWATY D. HUNAWA, S.Kep, M.Kep / 0012109006
Abstrak
ABSTRAK
Fadillah Iralisty Hunta. 2020.Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Bullying Pada Remaja Di SMP N 3 Gorontalo. Skripsi, Program Studi Ilmu Keperawatan, Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Rosmin Ilham, S.Kep. Ns. MM dan Pembimbing 2 Ns. Rachmawaty D. Hunawa, M.kep
Bullying merupakan perilaku agresif seseorang atau sekelompok orang yang dilakukan secara berulang terhadap orang atau sekelompok orang lain yang lebih lemah untuk menyakiti korban secara fisik maupun mental. Banyak faktor yang dapat berhubungan dengan kejadian bullying antara lain yaitu faktor jenis kelamin, teman sebaya dan media social. Tujuan penelitian ini adalah menganalisa dan menidentifikasi faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian bullying pada remaja di SMP N 3 Gorontalo.
Desain penelitian menggunakan cross sectional. Populasinya adalah seluruh siswa kelas VII di SMP N 3 Gorontalo. Dan instrumennya yaitu menggunakan data demografi dan kuesioner. Penelitian ini menggunakan uji fisher�s exact test. Didapatkan bahwa yang paling banyak melakukan bullying yaitu yang berjenis kelamin perempuan 78 responden (51%), teman sebaya dalam kategori sedang 93 responden (60.8%), dan media sosial dalam kategori tinggi 112 responden (73.2%).
Dari penelitian ini adalah ada hubungan antara faktor jenis kelamin (0,034), teman sebaya (0,039), dan media sosial (0,028) terhadap kejadian bullying pada remaja di SMP N 3 Gorontalo.
Kata Kunci : Faktor-faktor yang berhubungan, Bullying.
Daftar Pustaka : 35 (2010-2019)
Download berkas