Penulis / NIM
VIVI OKTAVIANI / 841416046
Program Studi
S1 - KEPERAWATAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. dr. MUHAMMAD ISMAN JUSUF, SP.S.,S.KED / 0003077804
Pembimbing 2 / NIDN
ZULKIFLI B. POMALANGO, S.Kep.,Ns, M.Kep / 0016079302
Abstrak
ABSTRAK
Vivioktaviani, 2020. Kualitas Hidup Terkait Kesehatan Pasien Pasca Stroke Iskemik dan Hemoragik. Skripsi, Jurusan Keperawatan, Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing 1 DR. dr. Moh. Isman Jusuf., S. Ked. Sp.S, dan Pembimbing II Ns. Zulkifli B. Pomalango, M. Kep
Latar Belakang : Kualitas hidup merupakan seperangkat bagian-bagian yang berhubungan dengan fisik, fungsional, psikologis, dan kesehatan sosial dari individu. Kualitas hidup akan sangat rendah apabila aspek-aspek dari kualitas hidup itu sendiri masih kurang dipenuhi. Stroke iskemik memiliki kesamaan dan perbedaan tanda dan gejala dengan stroke hemoragik yakni persamaan diantaranya dalah gangguan penglihatan, hemiparesis, paralisis wajah, ataksia, disastria, disfagia, afasia ekspresif, kelemahan dan afasia reseptif sedangkan perbedaannya yakni stroke hemoragik menyebabkan muntah, nyeri kepala yang berat, penurunan kesadaran hingga koma, hal tersebut dapat menyebabkan perubahan fisiologis yang sangat berpengaruh pada perubahan kualitas hidup seseorang, kualitas hidup pasien stroke iskemik memiliki tingkat keparahan yang berbeda-beda yang berdampak pada domain kualitas hidup yang berbeda-beda pula pada masing-masing studi, sedangkan stroke hemoragik dapat memberi dampak yang lebih buruk dan dapat mempengaruhi beberapa domain kualitas hidup, tergantung dari letak lesi dan fungsi organ yang terganggu. Upaya dalam mempertahankan kestabilan kualitas hidup pada pasien pasca stroke yaitu dengan proses control dan mekanisme coping yang baik.. Tujuan dari studi literatur ini untuk mengidentifikasi hasil- hasil penelitian tentang kualitas hidup terkait kesehatan pada pasien pasca stroke hemoragik dan stroke iskemik.
Metode : Penelitian ini merupakan studi literature yang menggunakan database Google Scholar, Hindawi, PMC-NCBI dan Indian Journals
Hasil : Terdapat 96.980 artikel yang diidentifikasi, baik artikel nasional maupun internasional. Setelah di screening berdasarkan kriteria inklusi didapatkan artikel yang sesuai kriteria penelitian ada 5 artikel ditemukan terdapat perbedaan pada hasil penelitian dari beberapa jurnal, dengan hasil penelitian yang menunjukan bahwa kualitas hidup stroke iskemik cenderung lebih rendah dibandingkan hemoragik, namun pada penelitian lainnya menumukan hasil yang berbeda yaitu kualitas hidup pada pasien pasca stroke iskemik cenderung lebih baik dibandingkan stroke hemoragik, namun pada penlitian lainnya menmukan bahwa tidak ada perbadingan/ perbedaan yang signifikan antara stroke iskemik dan hemoragik.
Kesimpulan : Kualitas hidup merupakan indikator penting bagi pasien yang menderita stroke. Sehingga pengukuran kualitas hidup penting dilakukan sebagai bahan evaluasi selama masa rehabilitasi dan pertimbangan dalam menentukan intervensi yang tepat
Kata kunci : Kualitas Hidup, Stroke, Iskemik versus Hemoragik, Faktor Risiko
Daftar Pustaka : 72 (2000-2020)
Download berkas