Penulis / NIM
SRI MEYLAN HARAS / 841416081
Program Studi
S1 - KEPERAWATAN
Pembimbing 1 / NIDN
DR.SRI IBRAHIM / 14
Pembimbing 2 / NIDN
ANDI MURSYIDAH, S.Kep.,NS., M.Kes / 8870430017
Abstrak
Abstrak
Gambaran Tingkat Pengetahuan Anggota Palang Merah Remaja (PMR) tentang Tindakan Pertolongan Pertama Pada Cedera Di SMA Negeri Kota Gorontalo. Skripsi, Jurusan Keperawatan, Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I dr. Sri A. Ibrahim, M.Kes, Pembimbing II Ns. Andi Mursyidah S.Kep, M.Kes.
Pertolongan pertama merupakan orang yang memberikan bantuan atau pertolongan pada orang yang terjadi kecelakaan atau cedera. Tujuan dalam penelitian ini yaitu mengetahui gambaran tingkat pengetahuan anggota PMR tentang pertolongan pertama pada cedera di SMAN Kota Gorontalo.
Metode Penelitian meliputi desain dan jenis penelitian yang digunakan yaitu deskriptif. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 94 anggota PMR. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 94 responden dengan teknik pengambilan sampel yaitu Total Sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan kuesioner. Hasil dalam penelitian di SMA Negeri Kota Gorontalo ini didapatkan bahwa berdasarkan pengetahuan responden tentang tindakan pertolongan pertama pada cedera didapatkan hasil dari 94 responden, pengetahuan kategori baik 39 responden (41.5%), kategori cukup 48 responden (51.1%), dan kategori kurang 7 responden (7.4%).
Kesimpulannya didapatkan presentasi tertinggi yaitu pengetahuan dengan kategori cukup sebanyak 48 responden (51.1%). Hal ini dipengaruhi oleh kurangnya rentan waktu pemberian informasi tentang tindakan pertolongan pertama pada cedera menyebabkan pemahaman yang kurang dan penerapan secara langsung atau pelatihan dasar yang sangat jarang dilakukan oleh responden. Pihak sekolah diharapkan agar mengundang instansi yang terkait untuk memberikan materi tentang pertolongan pertama dan pelatihan dasar.
Kata Kunci : Pertolongan Pertama, Cedera
Daftar Pustaka : 45 (2004-2019)
Download berkas