SKRIPSI

Penulis / NIM
MOH. FAJRI NUR WENGKENG / 841417061
Program Studi
S1 - KEPERAWATAN
Pembimbing 1 / NIDN
WIRDA Y DULAHU, S.Kep, Ns., M.Kep / 0923038701
Pembimbing 2 / NIDN
dr. MUHAMAD NUR SYUKRIANI YUSUF, S.Ked., MMedEd / 0012107608
Abstrak
ABSTRAK Moh. Fajri N. Wengkeng. 2022. Gambaran Kejadian Mortalitas Pasien diruangan Instalasi Gawat Darurat RSUD Dr. MM Dunda Limboto. Skripsi, Program Studi Ilmu Keperawatan, Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Ns. Wirda Y. Dulahu, M.Kep dan Pembimbing II dr Muh. Nur Syukriani Yusuf M. MedED. Gawat Darurat adalah keadaan klins yang membutuhkan tindakan medis segera untuk penyelamatan nyawa dan pencegahan kecacatan. Pelayanan Gawat Darurat adalah tindakan medis yang dibutuhkan oleh pasien Gawat Darurat dalam waktu sesegera untuk menyelamatkan nyawa dan pencegahan kecacatan. Pelayanan kegawat daruratan yang merupakan bagian integral dalam asuhan keperawatan dengan mengutamakan pelayanan kesehatan bagi korban guna mencegah dan mengurangi angka kesakitan, kecacatan dan kematian. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kejadian Mortalitas diruangan Instalasi Gawat Darurat RSUD Dr. MM Dunda Limboto. Jenis Penelitian ini adalah penelitian Kuantitatif dengan desain penelitian Deskriptif Retrospektif. Adapun jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 53 data pasien dengan teknik pengambilan sampel adalah Total Sampling Hasil penelitian didapatkan bahwa dari total 53 pasien yang meninggal di IGD Rumah Sakit Umum Daerah Dr. M.M Dunda Limboto dalam kurun waktu Januari - Desember 2021 dan sebagian besar waktu kematian pasien terjadi pada waktu lebih dari 6 jam pertama yaitu sebanyak 35 pasien (66%) dimana penyebab kematian yang terbanyak adalah penyakit Sepsis 11 pasien (20,8%), penyakit Pneumonia 8 pasien (15,1%) dan CHF 7 pasien (13,2%). Saran bagi penelitian selanjutnya, diharapkan dapat menjadikan penelitian ini sebagai bahan pertimbangan untuk lebih memperdalam penelitian selanjutnya dengan menentukan kejadian Mortalitas Pasien diruangan Instalasi Gawat Darurat. Kata Kunci : Mortalitas, Kematian, Penyebab Kematian Daftar Pustaka : 41 (2007-2020)
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011